Logo Sulselsatu

Usaha Kuliner Dominasi Ekonomi Kreatif di Makassar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Jumat, 20 Januari 2023 17:01

Usaha kuliner dominasi ekonomi kreatif di Makassar (Sri Wahyu Diastuti / Sulselsatu.com)
Usaha kuliner dominasi ekonomi kreatif di Makassar (Sri Wahyu Diastuti / Sulselsatu.com)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bidang Pemberdayaan Pemuda Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Makassar mencatat usaha kuliner mendominasi sektor ekonomi kreatif di Kota Makassar.

Di Makassar sebanyak 400 Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) menjadi binaan Dispora Kota Makassar. Angka itu pun akan terus bertambah karena Dispora Kota Makassar masih membuka pendaftaran bagi masyarakat yang ingin mendaftarkan usahanya.

Kabid Pemberdayaan Pemuda Dispora Makassar Muh Dasysyara Dahyar mengatakan, dalam pengembangan UMKM, Dispora Kota Makassar menghadirkan Dispora UMKM Academy. Lewat ajang ini, UMKM diberi pelatihan mulai dari kemampuan dasar hingga cara mendapatkan investor.

Baca Juga : Vasaka Hotel Makassar Hadirkan Layanan Antar Jemput Bandara

Dispora UMKM Academy melatih UMKM dari pelatihan dasar. Jika lulus, akan lanjut ke level selanjutnya. Pelatihan ini punya 5 level. UMKM akan diseleksi dari database dan akan dipilih 30 UMKM yang sesuai kriteria mulai dari lama berusaha, omzet dan syarat lainnya,” katanya saat dihubungi oleh Sulselsati.com, Kamis, (19/1/2023).

Bahkan, ia menjelaskan membuat kurikulum khusus untuk pelatihan bagi UMKM. Dahyar juga mengaku, masih melanjutkan program Dispora UMKM Academy tahun ini.

Dispora Kota Makassar juga masih membuka pendaftaran bagi UMKM yang ingin menjadi binaan. Syaratnya itu pun bagi pemuda usia 16-30 tahun, KTP Makassar dan melampirkan profil usaha,” bebernya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video02 Mei 2025 17:53
VIDEO: Bupati Bantaeng Terima Pengujuk Rasa, Lesehan bersama Puluhan Pendemo
SULSELSATU.com, Bantaeng – Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin menerima langsung pengunjuk rasa dari sejumlah elemen mahasiswa di halaman Kantor...
Ekonomi02 Mei 2025 16:26
OJK Bersama TPAKD Maros Rapat Koordinasi, Tetapkan 5 Program Penguatan Ekonomi Daerah
Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Kabupaten Maros menggelar Rapat Koordinasi sebagai bentuk sinergi antar instansi dalam mendorong akselera...
Bisnis02 Mei 2025 16:14
Indosat Catat Peningkatan Pelanggan dan Laba Bersih Selama Kuartal Pertama 2025
Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat) kembali membukukan kinerja yang progresif pada sebagian besar indikator kinerja utama di kuartal pertama 2025....
Makassar02 Mei 2025 16:05
Hardiknas 2025, Wali Kota Munafri Tekankan Pentingnya Kualitas Pendidikan Berbasis AI
  SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Munafri Arifufdin menekankan pentingnya pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) dalam duni...