Logo Sulselsatu

Bikers asal Sulsel Touring ke Sejumlah Negara Asia Tenggara Bersama Yamaha Xmax 250

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 24 Januari 2023 08:38

Taqwa bikers asal Sulsel yang keliling negara Asia Tenggara bersama motor Yamaha Xmax 250 miliknya (dokumen: istimewa)
Taqwa bikers asal Sulsel yang keliling negara Asia Tenggara bersama motor Yamaha Xmax 250 miliknya (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.comBikers asal Sulawesi Selatan (SULSEL) Taqwa Gaffar melakukan touring ke sejumlah negara Asia Tenggara. Perjalanan jauh itu ditempuh dengan menggunakan motor andalannya, Yamaha Xmax 250.

Sekertaris Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulsel ini memulai perjalanan dari Indonesia ke Malaysia kemudian Thailand dan hendak menuju ke ibu kota Laos, Vientiane sebagai titik terakhirnya. Kata dia, perjalanan ini memakan waktu selama 10 hari.

“10 hari itu karna saya pergi dulu ke Pattaya, Thailand. Tapi kalau jalan terus dari Malaysia sekitar 1 minggu,” kata Taqwa sapaan akrabnya, Senin (23/01/2023).

Baca Juga : Solusi Strategis PT Vale Hadapi Tantangan di Industri Pertambangan

Ia juga menjadi bikers Yamaha Xmax 250 pertama yang menjajal berbagai negara Asia Tenggara hingga ke Laos. Sepanjang perjalanan, menurutnya performa Xmax tetap terjaga di medan apapun.

“Sebelumnya belum pernah ada Xmax Indonesia melalui perjalanan sampai ke Laos,” tambahnya.

Berkat Yamaha Xmax 250 pula, Taqwa berhasil melewati Mae Hong Son Loop yang dikenal dengan ribuan tikungan. Ia mencatatkan 1.864 tikungan dengan jarak 609 KM yang ditandai dengan penerimaan serifikat dari Mae Hong Son Chamber of Commerce Thailand.

Baca Juga : NMAX Tour Boemi Nusantara di Sulawesi Jelajahi Pesona Alam dan Budaya Bulukumba

“Dari semua rute yang saya lewati ini paling mengesankan. Ini melintasai jalur di provinsi Chaing Mai dan Mae Hong Son,” ujarnya.

Taqwa mengaku bangga menggunakan Yamaha Xmax 250 selama touring. Ia merasa nyaman dan aman dalam berkendara.

“Apalagi hampir semua negara yang saya datangi memiliki workshop resmi Yamaha,” ungkapnya.

Baca Juga : MDA Bersama Balai Latihan Kerja Kabupaten Luwu Tingkatkan Kapasitas Kerja Masyarakat

Untuk performa mesin, ia mengaku juga tidak ada masalah. “Yang penting kita butuh kesabaran menjaga ritme kecepatan yang konstan untuk menghidari panas mesin yang berlebihan,” tutup Taqwa.

Sejak menggunakan Yamaha Xmax 250 pada tahun 2017, Taqwa telah melakukan touring ke 34 provinsi di Indonesia, dari Sabang sampai Merauku. Sedangkan ada 7 negara Asia Tenggara lainnya yang sudah dijajal, ialah Timor Leste, Brunei Darussalam, Singapura, Malaysia, Thailand, Kamboja, dan Laos.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...