Logo Sulselsatu

Taufan Pawe Minta Pembenahan Infrastruktur Umum Yang Rusak Dilakukan Melalui Swakelola

Andi Fardi
Andi Fardi

Minggu, 05 Februari 2023 19:30

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, Parepare — Sejumlah infrastruktur umum yang ada di Kota Parepare rusak akibat dampak banjir yang terjadi beberapa waktu lalu (1 Februari 2023).

Hal itu pun dipastikan Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, yang turun langsung melakukan pemantauan di lokasi yang terdampak bencana banjir.

“Barusan kita on the spot di beberapa lokasi yang terdampak bencana banjir, seperti di BTN Savaraz, Tegal, Perumahan dekat SMAN 5, dan Lontang’e,” katanya, Minggu (5/2/2023).

Bencana yang terjadi awal bulan Februari ini, kata Taufan Pawe, sangat memprihatinkan dibandingkan dengan musibah yang terjadi sebelumnya.

“Selain korban jiwa, musibah ini juga merusak beberapa fasilitas umum yang ada, seperti jembatan dan jalan. Sehingga infrastruktur itu tidak berfungsi dengan baik, dan menghambat perjalanan masyarakat yang berkendara, khususnya roda empat,” ujarnya.

Walikota berlatar belakang doktor hukum ini meminta jajaran instansinya agar mengambil langkah cepat untuk melakukan pembenahan fasilitas umum yang rusak.

“Sementara tim verifikasi melakukan pendataan fasilitas umum yang rusak, kemudian dilaporkan ke instansi-instansi terkait,” ungkapnya.

“Kita harus bergerak cepat, kita tidak boleh menumpu harapan dari proposal ke pemerintah pusat. Kalau bisa Minggu ini infrastruktur segera dilakukan pengerjaan. Saya harap TNI bisa berkolaborasi dengan pemerintah daerah melalui swakelola,” tandasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...