Logo Sulselsatu

Sandiaga Uno Akan Meriahkan Jalan Santai Harlah PPP di Malino

Asrul
Asrul

Selasa, 07 Februari 2023 17:15

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno saat hadir dalam acara F8 Makassar. Foto: Istimewa
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno saat hadir dalam acara F8 Makassar. Foto: Istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sulsel akan menggelar gerak jalan santai di Malino, Kabupaten Gowa. Kegiatan ini menjadi rangkaian hari lahir (Harlah) partai ke-50 tahun.

Ketua Organisasi Kaderisasi Keanggotaan (OKK) DPW PPP Sulsel, Taufik Zainuddin mengatakan gerak jalan santai ini akan dilaksanakan pada 12 Februari mendatang. Sejumlah elit DPP dijadwalkan hadir pada agenda ini.

“Ada semacam pembekalan kader yang nantinya akan dibawakan oleh petinggi DPP. Seperti Pak Romy (Romahurmuziy). Tapi ini belum final, kami akan lihat dulu dua tiga hari ke depan,” katanya, Selasa (7/2/2023).

Baca Juga : Namanya Masuk Bursa Calon Ketum PPP, Ini Respon Amir Uskara

Taufik tak menampik, kegiatan ini untuk menguji kekuatan PPP di Gowa. Apalagi Waketum DPP Amir Uskara dikabarkan akan maju di Pilkada Gowa pada 2024 mendatang.

“Kami ingin juga melihat apakah nanti banyak orang. Kalau itu (Amir maju di Pilkada) saya belum bisa komentar dulu soal itu,” ujarnya.

Karena kegiatan ini digelar di Malino, PPP rencananya akan mengundang Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno. Apalagi Sandi dan PPP belakangan ini begitu mesra.

Baca Juga : Kampanye di Samata, Aurama’ Gaet Dukungan Ribuan Warga

Taufik bilang, PPP ingin memperkenalkan wisata Malino agar lebih dikenal secara nasional.

“Makanya kami undang Pak Menteri di kegiatan ini,” bebernya.

Dia enggan mengomentari soal kehadiran Sandi ialah sinyal bergabung ke PPP.

Baca Juga : Amir Uskara Sebut Soliditas Partai Pengusung DIA Modal Kuat Menang Pilgub

“Kalau itu saya kira urusan DPP PPP. Tapi kalau saya, kehadiran Pak Sandi sebagai menteri,” jelasnya.

Ketua DPC PPP Gowa, Nursyam Amin menambahkan Plt Ketum Muhammad Mardiono dipastikan hadir. Termasuk beberapa kepala daerah di Sulsel.

“Tentu saja akan hadir Pak Amir (Waketum PPP). Ada juga Pak Gubernur (Andi Sudirman Sulaiman), Pak Bupati Gowa (Adnan Purichta Ichsan) dan Pak Wali (Danny Pomanto),” tambahnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik04 Mei 2025 19:21
Masuk Formatur, Husniah Talenrang Sesumbar Akan Jadikan PAN Pemenang Pemilu di Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bupati Gowa, Sitti Husniah Talenrang ditetapkan sebagai salah satu formatur calon Ketua DPW PAN Sulsel periode 2025�...
Nasional04 Mei 2025 18:39
Purnawirawan TNI-Polri Beri Dukungan Penuh untuk Program Pemerintah Prabowo Subianto
SULSELSATU.com – Sejumlah purnawirawan TNI dan Polri, termasuk tokoh-tokoh ternama seperti Agum Gumelar dan Wiranto, berkumpul untuk menyatakan ...
News04 Mei 2025 17:31
OJK Sulselbar Gelar Gencarkan di 3 Kabupaten, Dorong Inklusi Keuangan Berbagai Kalangan
Kantor OJK Provinsi Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat (OJK Sulselbar) berkolaborasi dengan Sektor Jasa Keuangan dan Pemerintah Daerah tingkat kecama...
Politik04 Mei 2025 16:57
Chaidir Syam Tegaskan Siap Pimpin PAN Sulsel, Janjikan Kepengurusan yang Solid
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Musyawarah Wilayah (Muswil) Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Sulawesi Selatan yang berlangsung d...