Logo Sulselsatu

Golkar Laris Manis, Cak Imin Bakal Temui Airlangga Bahas Koalisi dan Pemilu 2024

Hendra
Hendra

Kamis, 09 Februari 2023 14:44

Ilustrasi. (Foto: Int)
Ilustrasi. (Foto: Int)

SULSELSATU.com, JAKARTA – Elite PKB yang dipimpin Muhaimin Iskandar alias Cak Imin bakal menemui Ketum Golkar Airlangga Hartarto pada Jumat (10/2/2023). Kedua ketua umum akan membahas dinamika koalisi dan seputar Pemilu 2024.

Waketum PKB Jazilul Fawaid mengatakan, pertemuan akan dipusatkan di Istora Senayan. Pertuan diagendakan pukul 08.00 WIB.

“Infonya sih, InsyaAllah besok jam 08.00 pagi di Istora Senayan,” kata Jazilul, Kamis (9/2/2023).

Baca Juga : VIDEO: Presiden Terpilih, Prabowo Subianto Hadiri Rakornas PKB

Jazilul mengatakan pertemuan itu tidak akan terlalu serius. Dia menyebut Cak Imin dan Airlangga Hartarto juga akan hadir langsung di pertemuan itu.

“Ya jalan santai sambil nyari tempat kongkow untuk ngopi, guyonan, dan sarapan. Ya, langsung Gus Muhaimin dan Pak Airlangga, Ketum PKB dan Ketum Golkar akan bertemu didampingi jajaran elite masing-masing partai,” katanya.

Anggota Komisi III DPR ini menyebut kedua partai akan bicara soal Pemilu 2024. Selain itu, menurutnya perihal koalisi juga akan dibicarakan.

Baca Juga : VIDEO: Jokowi Ajak Pimpinan Lembaga Negara Berkeliling di IKN, Ada Cak Imin

“Agendanya sersan (serius tapi santai), apalagi kalau bukan ngobrolin seputar pemilu 2024 dan dinamika koalisi,” ujar dia.

(*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...