Logo Sulselsatu

Tidak Ketinggalan Rayakan Hari Kasih Sayang, Astra Motor Sulsel Berikan Kado Spesial

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 14 Februari 2023 18:46

Kado cinta dari Honda untuk merayakan Hari Kasih Sayang (dokumen: istimewa)
Kado cinta dari Honda untuk merayakan Hari Kasih Sayang (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.comAstra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) selaku main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sulawesi Selatan, Barat, Tenggara, dan Ambon turut merayakan Hari Kasih Sayang (Valentine Day).

Asmo Sulsel memberikan banyak promo seperti kado cinta dari Honda dengan potong tenor tiga kali, paket servis spesial berupa servis lengkap tambah servis CVT khusus matik. Ada juga Valentine’s Day Flash Sale melalui aplikasi MotorkuX.

Kado Cinta dari Honda dengan potong tenor tiga kali yang hemat hingga Rp4,6 juta yang berlaku hingga 28 Februari 2023. Apalagi di Februari manis ini, konsumen dapat memiliki motor Vario 160 dengan uang muka (DP) hanya dengan Rp1,7 juta lengkap dengan jaket eksklusif.

Baca Juga : 90 Tenant UMKM dan Jingle Spesial Ramaikan Satu Dekade MCN, Astra Motor Sulsel Konsisten Jadi Sponsor Utama

Konsumen juga bisa membawa pulang motor BeAT dengan angsuran Rp900 ribu gratis jaket cari aman. Selain itu, promo manis di bulan Februari ini memberikan DP hanya Rp1,3 juta untuk pembelian Honda Vario 125 dan sudah termasuk jaket cari aman.

Gangga Nanda Adi selaku Marketing Manager Asmo Sulsel berharap, konsumen dapat merasakan banyaknya keuntungan yang dapat diperoleh dari penggunaan sepeda motor Honda.

Asmo Sulsel ingin merayakan Hari Kasih Sayang bersama pelanggan setia Honda. Melalui promo potong tenor ini, kami ingin memberi Kado Cinta dari Honda yang dapat dirasakan manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari,” ungkapnya.

Baca Juga : Kartini Masa Kini Belajar Safety Riding Lewat Simulasi Berkendara

Tak hanya itu, Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) juga memberikan layanan paket servis spesial berupa servis lengkap ditambah servis CVT khusus matik dengan harga special Rp90 ribu, gratis voucer motor kesayangan yang dapat digunakan untuk servis selanjutnya.

Program ini berlaku dari tanggal 14 Februari sampai tanggal 28 Februari 2023 di semua AHASS untuk wilayah SulSel, SulBar, SulTra dan Maluku.

“Hari Valentine adalah hari istimewa untuk berbagi kasih sayang kepada orang tercinta. Termasuk membawa motor kesayanganmu di AHASS terdekat untuk melakukan layanan service dengan harga spesial. Jangan sampai ketinggalan promonya! Agar motormu selalu dalam kondisi yang optimal dan prima” ucap Technical Service Departmen Manager, Nindyatama.

Baca Juga : Asmo Sulsel Hadirkan Promo Spesial Kartini Day untuk Scoopy Totally Unique

Konsumen juga dimanjakan dengan diskon besar-besaran di aplikasi MotorkuX. Diskon ini berlaku untuk berbagai voucer oli, parts, aksesoris dan apparel di aplikasi MotorkuX.

Penawaran yang diberikan melalui Valentine’s Day Flash Sale ini memberikan diskon 50 persen untuk voucer AHM oil Rp15.000 cuma 75 poin Hepigo, voucer Honda Genuine Parts Rp15 ribu cuma 75 poin Hepigo, voucer Honda Apparel Rp15 ribu 75 poin Hepigo, voucer Honda aksesoris Rp15 ribu 75 poin Hepigo. Valentine’s Day Flash Sale ini berlaku dari 14 Februari-14 Maret 2023.

Region Head Asmo Sulsel Thamsir Sutrisno mengatakan, bahwa banyaknya promo yang ditawarkan di Hari Valentine adalah salah satu bentuk kasih sayang yang senantiasa diberikan kepada pelanggan setia Honda.

Baca Juga : Asmo Sulsel Bagi Tips Merawat Sepeda Motor Pasca Mudik Agar Tetap Prima

Asmo Sulsel ingin merayakan hari kasih sayang bersama pelanggan setia Honda. Nikmati berbagai kemudahan dan promonya. Jangan sampai ketiggalan ya!,” tutupnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video25 April 2025 20:38
VIDEO: Kebakaran Bengkel Motor di Dekat Stadion Gelora Mandiri Parepare
SULSELSATU.com – Sebuah bengkel motor terbakar di jalan menuju Stadion Gelora Mandiri pada Jumat sore. Kebakaran yang terjadi secara tiba-tiba itu s...
Ekonomi25 April 2025 20:17
Empat Program OJK Ultima 2.0 yang Baru Diluncurkan
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Pusat Inovasi OJK (OJK Infinity) 2.0 sebagai upaya merespons percepatan pengembangan ekosistem keuangan...
Bisnis25 April 2025 19:14
Spesial Yamaha Gear Ultima, PT SJAM Siapkan Gratis Perawatan Selama 3 Tahun
Yamaha Indonesia kembali menghadirkan pilihan kendaraan terbaru bagi pelanggan setia. Yamaha Gear Ultima, jajaran terbaru Generasi 125 dengan tagline ...
Berita Utama25 April 2025 18:42
Pilkada Telah Usai, Wabup Jeneponto Ajak Lawan Politiknya Bersatu Bangun Daerah
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Wakil Bupati Jeneponto, Islam Iskandar, mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk para rival politik dalam Pilkada 20...