Logo Sulselsatu

Cak Imin Tak Tahu Agenda Pertemuan Prabowo-Khofifah di Surabaya

Hendra
Hendra

Kamis, 16 Februari 2023 09:50

Prabowo-Cak Imin. (Foto: Int)
Prabowo-Cak Imin. (Foto: Int)

SULSELSATU.com, JAKARTA – Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin tak mengetahui agenda pertemuan Ketum Gerindra Prabowo Subianto dengan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa. Ia pun kini menunggu kabar terkait hasil pertemuan keduanya.

“Saya belum tahu, apa agendanya saya enggak tahu, urusan apa saya enggak tahu,” kata Cak Imin kepada wartawan, Kamis (16/2/2023).

Cak Imin belum bicara apa sikapnya melihat kedekatan Prabowo dengan Khofifah ini. Ia menunggu kabar dari Prabowo terkait pertemuan tersebut.

Baca Juga : VIDEO: Presiden Terpilih, Prabowo Subianto Hadiri Rakornas PKB

“Kita lihat perkembangannya gimana kita belum tahu apa yang dilakukan,” kata dia.

Di sisi lain, wakil ketua DPR RI ini tidak ingin koalisi dengan Gerindra terpecah. Cak Imin berharap akan ada partai lain yang bergabung supaya koalisi semakin kuat.

“Koalisi dengan Gerindra justru harus ditopang dengan koalisi lain supaya lebih kuat,” ucap dia.

Baca Juga : VIDEO: Jokowi Ajak Pimpinan Lembaga Negara Berkeliling di IKN, Ada Cak Imin

Sebelumnya, Prabowo Subianto menjamu Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Rumah Makan De Soematra, Surabaya, Senin (13/2) malam.

Prabowo maupun Khofifah mengaku tak membahas soal agenda Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dalam pertemuan empat mata itu.

Pertemuan yang berlangsung selama 90 menit itu disebut berjalan sangat gayeng atau menyenangkan. Banyak hal yang dibahas keduanya, mulai dari pembangunan hingga sejarah Nahdlatul Ulama (NU).

Baca Juga : Prabowo-Gibran Unggul dalam Hitung Cepat Pilpres 2024, Akan Satu Putaran?

“Banyak hal tadi yang dibahas bersama Bu Khofifah. Mulai sejarah Nahdlatul Ulama, beliau menceritakan upaya-upaya beliau melanjutkan komunikasi dengan Timur Tengah, dengan dunia akademis di Timur Tengah,” kata Prabowo.

(*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video17 Oktober 2024 16:33
VIDEO: Presiden Jokowi Ungkap Arti Nama Cucu Keenam: Bebingah San Tansahayu
SULSELSATU.com – Presiden Joko Widodo menjenguk cucu keenamnya dari Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Rabu (16/10) malam kemarin. Dalam kesempa...
Politik17 Oktober 2024 16:29
Debat Pertama Pilgub Sulsel Dijadwalkan 28 Oktober, Begini Persiapan KPU
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisioner KPU Sulawesi Selatan, Hasruddin Husan, mengumumkan bahwa pelaksanaan debat calon gubernur dan wakil gubern...
Hukum17 Oktober 2024 16:10
Tiga Komisioner KPU Palopo Ikut Tersangka Kasus Pemalsuan Ijazah Bersama Trisal Tahir
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gakumdu Palopo menetapkan Calon Wali Kota Palopo, Trisal Tahir, sebagai tersangka dalam kasus dugaan pemalsuan ijazah...
Berita Utama17 Oktober 2024 16:03
Bukit Baruga di Pameran REI-Panin 2024, Insentif PPN 100 Persen dan Subsidi KPR Hingga Rp30 Juta
Bukit Baruga sebagai penyedia hunian eksklusif di Makassar, berpartisipasi dalam Pameran Real Estate Indonesia (REI) oleh Bank Panin....