Logo Sulselsatu

Dipimpin Haeruddin Nurman, APWISINDO Sulsel Fokus Majukan Pariwisata Mulai dari Desa

Asrul
Asrul

Kamis, 23 Februari 2023 09:29

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepengurusan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Asosiasi Pondok Wisata Indonesia (APWISINDO) Sulawesi Selatan resmi dilantik. Pelantikan pengurus pertama di Sulsel itu dilakukan di Baruga Patingalloang, Rujab Gubernur Sulsel, Rabu 22 Februari 2023.

APWISINDO merupakan organisasi profesi yang eksistensinya berada di seluruh wilayah Indonesia dengan tingkatkan Dewan Pengurus berjenjang ditingkat pusat, wilayah dan cabang.

Salah satu program dari APWISINDO Sulsel adalah meningkatkan perekonomian di desa seperti memfasilitasi hadirnya pondok wisata serta pelatihan pemberdayaan warga di desa-desa wisata yang ada di Sulawesi Selatan.

Baca Juga : Mahasiswa KKN Tematik Desa Wisata Kalla Institute Beri Pelatihan UMKM dan Ecobrick di Jeneponto

Ketua DPW Asosiasi Pondok Wisata Indonesia Sulsel, Haeruddin Nurman mengatakan organisasi APWISINDO hadir untuk memajukan sektor kepariwisataan mulai dari tingkat desa.

Menurutnya, pembangunan ekonomi di Sulsel harus dibangun dari bagian terkecil menuju bagian yang lebih besar. Ketika desa sudah mandiri, maka Sulsel juga akan mandiri. Karena itu, APWISINDO akan mendorong pemerintah dalam memajukan perekonomian di desa-desa wisata.

“Memang kami ini masih cukup baru, tapi program di beberapa desa-desa itu sudah berjalan. Mulai dari memfasilitasi beberapa desa untuk mendapat program bantuan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif,” katanya.

Baca Juga : Haeruddin Nurman Caleg Petarung PDIP Sulsel Siap Pertahankan 1 Kursi Dapil Makassar A

Haeruddin menegaskan tujuan utama hadirnya APWISINDO adalah memajukan desa-desa wisata yang ada di Sulsel, dengan memfasilitasi program pemerintah pusat untuk membangun desa wisata yang memadai sesuai standar hospitality.

Kehadiran pondok wisata di desa wisata secara otomatis akan mendorong sektor rill UMKM ikut berkembang. Pondok wisata juga akan jadi tempat penjualan produk atau cindramata bagi wisatawan

“Makanya kehadiran kita ini semoga dapat bermanfaat bagi desa-desa yang ada di Sulsel,” ungkapnya.

Baca Juga : Agrowisata Taman Anggur, Inovasi Berbuah Juara Desa BRILian

Sementara itu, Ketua DPP APWISINDO, Melky Reinhard Samadi, mengapresiasi kehadiran APWISINDO Sulsel.

“Semoga APWISINDO di Sulsel dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa melalui program-programnya, khususnya yang fokus ke desa wisata,” pungkasnya.

Diketahui acara pelantikan Apwisindo Sulsel juga dirangkaikan dengan rapat kerja wilayah dengan melibatkan 40 perangkat desa wisata yang ikut hadir memberikan masukan sebagai rekomendasi pengembangan desa wisata.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video24 April 2025 22:35
VIDEO: Empat Rumah di Pangkep Ludes Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta
SULSELSATU.com – Empat unit rumah panggung di Kampung Leppangeng, Kelurahan Sapanang, Kecamatan Bungoro, Kabupaten Pangkep, ludes terbakar. Keja...
Sulsel24 April 2025 21:55
Bupati Husniah Sebut Perempuan Bertanggungjawab Membangun Daerah dan Penggerak Perubahan
Bupati Gowa Sitti Husniah Talenrang mengajak perempuan untuk tidak lagi sekadar menjadi pelengkap dalam kehidupan sosial dan pembangunan, melainkan tu...
News24 April 2025 21:01
Kanwil Kemenkum Sulsel Tertibkan Aset Tanah
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kanwil Kemenkum Sulsel), Andi Basmal bersama dengan tim Pengelola Barang Mil...
Hukum24 April 2025 20:53
Direktur Pidana Ditjen AHU Diseminasi Layanan eGrasi di Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kementerian Hukum RI memperkenalkan layanan grasi berbasis elektronik (eGrasi) kepada jajaran pemasyarakatan di Sulaw...