Logo Sulselsatu

Banyak Pejabat Pensiun, Jabatan Kabid dan Camat Pemkot Makassar Bakal Bergeser

Hendra
Hendra

Selasa, 28 Februari 2023 08:19

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto. (Foto: Ist)
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto. (Foto: Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bakal melakukan mutasi pejabat eselon III pada awal Maret 2023 mendatang. Ada banyak pejabat pensiun di bulan itu.

“Dalam dekat ini, saya tadinya sudah mau melantik kemarin. Banyak yang mau pensiun bulan dua ini, jadi kemungkinan sekitar antara 1-4 Maret,” kata Danny belum lama ini.

Selain itu, Danny mengatakan bahwa mutasi dan pelantikan tersebut akan dilaksanakan di sela-sela Kegiatan Rapat Koordinasi Khusus (Rakorsus) yang akan digelar Pemkot Makassar.

Baca Juga : Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar

Danny menyebutkan akan ada beberapa pejabat eselon III yang bergeser seperti kepala bidang dan juga termasuk camat dan lurah.

“Bidang-bidang ada yang dikasi pindah. Ada juga diganti. Ada camat yang pensiun termasuk lurah,” ujarnya.

Ia mengaku telah mengantongi beberapa nama yang akan dimutasi. Hanya saja masih dilakukan evaluasi secara berulang agar tidak terjadi kekeliruan.

Baca Juga : Danny Pomanto Bakal Sidak Seluruh Lurah, RT/RW, Tegaskan Netralitas di Pemilu

Danny mengatakan mutasi yang akan dilakukan merupakan komitmen menata kembali penyelenggaraan pemerintahan daerah pada periode keduanya.

(*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Muhammad Junaedi
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...