SULSELSATU.com, MAKASSAR – PT Suracojaya Abadimotor (PT SJAM) kembali menghadirkan pameran motor di Mall Panakkukang Makassar (MP Makassar). Pameran PT SJAM kali ini khusus untuk motor Classy Yamaha yaitu Fazzio dan Grand Filano.
Pameran motor Classy Yamaha akan berlangsung selama lima hari mulai 8-12 Maret 2023 mendatang. Menariknya, datang ke pameran dan ikut foto kegiatan bisa berkesempatan mendapatkan hadiah satu unit Yamaha Grand Filano.
Manager Promosi PT SJAM Sintya Conarta mengatakan, pameran kali ini PT SJAM menghadirkan lomba foto dengan tema Be Classy Be You. Hadiahnya adalah satu unit Yamaha Grand Filano.
Baca Juga : Program Miliarder Yamaha Hadir Lagi, Bagi Ratusan iPhone Setiap Bulan Sebelum Pengundian
“Pencuriannya ini melihat foto yang seberapa besar mereka mengekspresikan dirinya di salah booth. Fotonya bisa mengekspresikan diri tentang Classy Yamaha ini, bisa juga terkait kegiatan, atau keseruan di pameran,” kata Sintya kepada media, Rabu (8/3/2023).
Pengunjung wajib memosting foto di feed Instagram miliknya. Sertakan tagar #classyexhibitionmakassar, #classyyamahamakassar, #yamahafazzio, #yamahagrandfilano, dan #calssyyamaha. Dan, tidak lupa untuk follow akun @yamahaindonesia dan @suracoyamahaofficial serta tag tiga teman.
Sintya menjelaskan, semua foto yang diikutkan adalah aktivitas selama pameran atau foto sendiri pada salah satu booth yang ada di pameran.
Baca Juga : Semakin Bergaya, Warna Baru Grand Filano Bikin Pengendara Tampil Berkelas
“Batas pengiriman foto sampai tanggal 12 Maret 2023 pukul 20.00 Wita. Pemenangnya akan diumumkan di Instagram resmi Suraco Yamaha. Tapi, sebelum ikut, peserta harus melakukan barcode di pintu masuk pameran,” jelas Sintya.
Kompetisi lain yang dihadirkan PT SJAM pada kesempatan tersebut adalah peragaan busana yang akan memperebutkan total hadiah Rp30 juta. Lalu, K-Pop dance berhadiah total Rp5 juta. Selain itu, pengunjung juga bisa mendapatkan hadiah langsung jika melakukan test drive selama pameran.
PT SJAM menarget 250 surat permintaan kendaraan (SPK) selama pameran Classy Yamaha.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar