Logo Sulselsatu

Pesta Wirausaha Makassar 2023 TDA, Upaya Saling Mendukung Geliatkan Kembali Ekonomi UMKM

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Jumat, 10 Maret 2023 14:54

Press conference pembukaan Pesta Wirausaha TDA Makassar di NIPAH PARK (Sri Wahyu Diastuti / Sulselsatu.com)
Press conference pembukaan Pesta Wirausaha TDA Makassar di NIPAH PARK (Sri Wahyu Diastuti / Sulselsatu.com)

SULSELSATU.com, MAKASSARKomunitas Tangan Di Atas (TDA) Makassar menggelar Pesta Wirausaha Makassar 2023 di NIPAH PARK pada 10-12 Maret 2023. Pesta Wirausaha TDA Makassar ini menghadirkan kelas mentoring bisnis bagi pelaku UMKM di Makassar.

Pada kesempatan ini, TDA Makassar juga menghadirkan pameran member. Pameran member diikuti 50 tenant, terdiri dari 25 kuliner dan 25 non kuliner. Tidak ketinggalan, TDA Makassar juga menghadirkan workshop bisnis, panggung inspirasi, dan coaching clinic bisnis.

Direktur Pesta Wirausaha TDA Makassar Iqra Putra Sanur mengatakan, TDA adalah tempat tumbuh bersama. Bisa berbagi dan menambah wawasan bersama.

Baca Juga : Dari Desa ke Kancah Nasional, BRI Berdayakan Kacang Nepo Menjadi Camilan Khas yang Diminati

Pesta Wirausaha ini, TDA menghadirkan kelas mentoring bisnis bagi pelaku usaha. Peserta yang mendaftar sejauh ini sampai 900 hingga 1000 termasuk dengan member,” kata Iqra dalam press conference di NIPAH PARK, Jumat, (10/3/2023).

Ketua TDA Makassar 7.0 Ahmad Fadli Taufik mengatakan, Pesta Wirausaha ini sebagai salah satu langkah untuk menggeliatkan kembali ekonomi UMKM setelah sebelumnya pandemi Covid-19.

“Terakhir dilakukan pada 2019, kemudian berhenti karena Covid-19 pada 2020-2021 lalu. Pesta wirausaha ini juga merupakan program kepengurusan setiap periode,” kata Ahmad.

Baca Juga : Keripik Kentang Albaeta, UMKM Yang Berkembang Pesat Karena Pemberdayaan BRI

Presiden TDA 7.0 Ibrahim M Bafagih mengatakan, TDA hadir saling memberikan motivasi untuk seluruh member. TDA hadir memberikan edukasi untuk saling bertumbuh bersama.

“Rekan TDA di makassar yang spesial karena memiliki karakternya sendiri. TDA yang hadir sejak 2006, memberikan edukasi dan yang paling penting saling menguatkan jika ada bisnis member jatuh, ada kolaborasi untuk saling bertumbuh bersama,” ungkap Ibrahim.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...