Logo Sulselsatu

Astra Motor Sulsel Sambut Maret Penuh Berkah, Siapkan Pilihan Promo Bagi Konsumen

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Sabtu, 11 Maret 2023 08:20

Honda CB150X juga punya promo yang bisa dipilih konsumen (dokumen: istimewa)
Honda CB150X juga punya promo yang bisa dipilih konsumen (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) selaku main dealer dari Astra Motor wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara dan Ambon kembali memanjakan konsumen dengan berbagai promo menarik di Maret 2023.

Bertema Maret Juara, matik besar 160 Honda khusus tipe CBS yang menawarkan potong tenor 3 kali dan gratis oli serta servis. Selain itu, konsumen dapat membawa pulang Honda Vario 160 yang berhadiah langsung jaket eksklusif hanya dengan uang muka (DP) senilai Rp1,8 juta.

Marketing Manager Asmo Sulsel Gangga Nanda Adi mengungkapkan, konsumen juga dapat memiliki motor New ADV160 lengkap dengan jaket eksklusif dengan harga DP Rp2,7 juta. Honda PCX160 dengan DP juara cukup dengan membayar Rp2,3 juta, konsumen dapat memiliki jersey original PSM Makassar.

Baca Juga : Premium Car Kalla Toyota Promo Akhir Tahun, Special Rate Mulai 2 Persen

“Promo menarik lainnya yang diberikan untuk pecinta motor matic Honda adalah program Maret Penuh Berkah Bersama Honda. Pengguna setia sepeda motor Honda dapat memiliki motor matic Genio dan Beat dengan harga DP yang setara dengan Angsuran,” kata Gangga Nanda, Jumat, (10/3/2023).

Gangga Nanda bilang, keuntungan lainnya yang akan dirasakan oleh konsumen yaitu penawaran potong tenor lima kali dan juga servis dan oli gratis selama satu tahun. Tak hanya itu, konsumen juga akan menikmati hadiah langsung yang diberikan yaitu jaket eksklusif dan jaket Cari Aman.

Kata Gangga, Honda juga memberikan penawaran menarik bagi konsumen yang ingin memiliki motor Sport. Melalui promo MACHO (Maret Cocoknya Beli Honda), pelanggan setia motor sport Honda dapat memiliki GTR150, All New CB150R, CB150X dan New CBR150R dengan total diskon Rp3 juta.

Baca Juga : Edukasi Safety Riding Buka Honda DBL Roadshow Goes To School di SMK Telkom Makassar

Selain itu, konsumen juga dapat menikmati keuntungan costum urban seat, secara langsung yang ditawarkan untuk setiap pembelian Honda CB150X.

“Promo ini diharapkan mampu menjangkau semua lapisan masyarakat guna memperoleh dan merasakan kemudahan dan keuntungan untuk memiliki sepeda motor Honda sebagai teman perjalanan sehari-harinya,” jelas Gangga.

Tak ketinggalan, Astra Motor Sulsel juga turut serta dalam menawarkan investasi masa kini melalui pembelian motor Honda Scoopy. Dengan harga jual kembali yang tinggi, pembeli yang beruntung juga akan memperoleh emas yang diumumkan setiap hari Jumat di akun Instagram resmi Astra Motor Sulsel, @hondajagoanku. Total undian sebanyak 50 gram emas ini akan dibagikan kepada 5 orang pemenang yang beruntung setiap minggunya.

Baca Juga : VIDEO: Astra Motor Sulsel Rilis New Honda Stylo 160

Astra Motor Sulsel tetap menjaga komitmennya dalam memberi kemudahan kepada pelanggan setia Honda. Melalui berbagai promo yang dibalut dengan beragam program, diharapkan konsumen benar-benar merasa terhubung, diuntungkan dan dimudahkan dalam memilki sepeda motor impiannya,” katanya.

Thamsir Sutrisno selaku Region Head Astra Motor Sulselbartrabon mengatakan, bahwa banyaknya promo yang diadakan ini untuk merayakan Maret yang penuh berkah bersama konsumen. Tak hanya itu, konsumen juga diperkenalkan dengan investasi masa kini melalui pembelian sepeda motor Honda.

“Konsumen tidak perlu ragu karena beli Scoopy pasti untung karena harga jual kembali pasti tinggi. Selain itu, investasi masa kini juga ditawarkan melalui undian emas dengan total sebanyak 50g yang akan diumumkan di instagram resmi Honda @hondajagoanku setiap hari Jumat di bulan Maret. Tunggu apalagi? Segera ke dealer terdekat untuk memulai investasi masa kinimu dengan membeli sepeda motor Scoopy,” katanya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...