Logo Sulselsatu

Modus Janjikan Lolos TNI AL, Pria di Jeneponto Tipu Warga Rp79 Juta

Uje Jaelani
Uje Jaelani

Sabtu, 18 Maret 2023 14:02

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JENEPONTO Seorang Pria inisial AH (47) warga Lingkungan Tamarunang Kelurahan Pa’biringa, Kecamatan Binamu Kabupaten Jeneponto ditangkap oleh tim Resmob Polres Jeneponto atas kasus penipuan.

Penangkapan terhadap AH berawal dari laporan korban bernama Erwin Purnomo (23) tahun Warga Karapangpa’ja, Desa Borongtala, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto.

Saat itu, pelaku AH mengambil sejumlah uang milik korban kemudian menjanjikan lulus seleksi menjadi anggota TNI AL kepada korban dengan jumlah uang yang telah diserahkan sebesar Rp 79 juta.

Baca Juga : VIDEO: Dua Pelaku Pencurian Kuda di Jeneponto Berhasil Diringkus Polisi

“Berdasarkan laporan tersebut, tim melakukan serangkaian penyelidikan dan pulbaket terhadap keberadaan terduga pelaku, selanjutnya tim mengetahui keberadaan pelaku yang kemudian melakukan penangkapan,”ujar Kasat Reskrim Polres Jeneponto Akp Supriadi Anwar Sabtu (18/03/2023).

Kata AKP Supriadi, Pelaku ditangkap pada Kamis 16/03/2023 Sekitar pukul 21.00 wita berlokasi di Lingkungan Tamarunang Kelurahan Pa’biringa Kecamatan Binamu, Jeneponto.

“Dari hasil introgasi, pelaku AH mengakui perbuatannya telah melakukan penipuan dan atau penggelapan, sebagaimana dengan laporan polisi tersebut. Melakukan penipuan dan atau penggelapan terhadap korbannya dengan cara menjanjikan kepada korban jika pelaku bisa meloloskan korban menjadi anggota TNI AL dengan membayar sejumlah uang”ujarnya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Dedi
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...