Logo Sulselsatu

Ini 6 Fitur Andalan BRImo Jalani Ramadan Tenang dan Sambut Hari Kemenangan

Asrul
Asrul

Senin, 17 April 2023 17:41

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JAKARTA – Keberadaan produk-produk digital banking yang semakin reliable dengan beragam fitur mampu manjawab kebutuhan masyarakat. Salah satunya adalah super apps digital banking andalan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk yakni BRImo.

Semakin digemarinya BRImo oleh nasabah ditunjukkan dengan peningkatan transaksi pada kuartal I tahun 2023 hingga 154,63% year-on-year (yoy) menjadi sebanyak 225 juta transaksi finansial.

Terkait dengan peningkatan transaksi tersebut, Direktur Jaringan dan Layanan BRI Andrijanto menambahkan bahwa jumlah tersebut juga diiringi dengan peningkatan volume transaksi BRImo yang tumbuh sebesar 144,66% yoy menjadi Rp322,83 triliun. Dari sisi jumlah user juga terus mengalami peningkatan dan telah tembus 26,3 juta pengguna BRImo.

Baca Juga : Maknai Hari Kartini, BRI Berdayakan Wanita Indonesia Melalui Program BRInita

Andrijanto menjelaskan bahwa pertumbuhan BRImo yang pesat tersebut tak lepas dari 100 fitur lebih di dalam BRImo yang terhubung dengan berbagai aggregator/biller terbaik.

BRI juga memberikan killer features yang tentunya akan memberikan kemudahan dan kenyamanan bertransaksi. Adapun fiturnya adalah Digital Saving, Registrasi BRImo, Fast Menu, Tarik Tunai Tanpa Kartu dan Personal Financial Management.

“Saat ini BRI juga tengah menyiapkan beragam fitur-fitur menarik yang mengedepankan pada ecosystem transaction di dalam BRImo. Oleh karenanya, BRI optimis transaksi digital melalui BRImo akan terus meningkat,” tambah Andrijanto.

Baca Juga : Hari Ini, Pemegang Saham BBRI Panen Dividen Final Senilai Rp31,4 Triliun

Dari lebih 100 fitur BRImo, sepanjang bulan Ramadan dan pada periode libur Lebaran ini, nasabah dapat memanfaatkan 6 fitur unggulan yang diantaranya :

1. Transfer THR
Bagi-bagi THR tanpa ribet, cukup transfer pake BRImo dan THR bisa langsung meluncur ke tujuan.

2. Fitur Top Up Pulsa/Paket Data
Lancar streaming kajian selama Ramadan, dengan fitur beli pulsa dan top up paket data di BRImo.

Baca Juga : Manfaatkan Pendanaan Usaha dari BRI, Waroeng Tani Tetap Berjaya Hingga Lintas Generasi

3. Bayar Zakat dengan Fitur Donasi
Bayar zakat kapan saja dan di mana saja lewat fitur donasi di BRImo. Ramadan tenang, ibadah lancar.

4. Fitur Tarik/Setor Tunai Tanpa Kartu
Tarik dan setor tunai praktis dan lebih aman tanpa kartu pake BRImo.

5. Fitur Bayar Pake QRIS
Untuk transaksi tanpa ribet dengan scan pake fitur QRIS di BRImo, lebih praktis meskipun berbeda-beda kebutuhan transaksinya.

Baca Juga : Cerminan Kartini Masa Kini, Ini Mantri Perempuan BRI Yang Pantang Menyerah dalam Memberdayakan Pengusaha Mikro

6. Fitur KAI
Bisa bayar tiket kereta api dengan fitur KAI dengan cepat dan mudah lewat BRImo.
Buka dan beli tiket KAI di aplikasi KAI.

Access
Buka BRImo, klik fitur KAI, masukkan kode bayar yang ada di KAI Access, dan transaksi dapat dilakukan.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum23 April 2025 23:39
Kanwil Kemenkum Sulsel Siap Bangun Citra Kementerian Lewat Media Sosial
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Humas Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel), Selasa (22/4/2025), Bertempat d...
Makassar23 April 2025 22:56
Muhammadiyah Makassar Nyatakan Dukungan Penuh untuk Pemerintahan Appi-Aliyah
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Makassar menyatakan komitmennya mendukung penuh seluruh program Pemerintah Ko...
Makassar23 April 2025 22:05
Menparekraf Tinjau Makassar Creative Hub, Aliyah: Ini Masa Depan Ekonomi Kota
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, mendampingi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Teuku Riefky Ha...
Video23 April 2025 21:33
VIDEO: Tahanan Kabur Kasus Narkoba Diringkus Kembali di Jeneponto
SULSELSATU.com – Buronan kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu, Sanoddin bin Kaimuddin, yang sempat kabur dari tahanan Polres Jeneponto pad...