Logo Sulselsatu

Anies Baswedan Disebut Punya Peluang Besar Menangkan Pilpres Bila Paket Amran Sulaiman

Asrul
Asrul

Selasa, 18 April 2023 09:35

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JAKARTA – Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 tersisa kurang setahun lagi, figur yang akan maju sebagai calon presiden pasti akan mencari pasangan terbaiknya untuk memenangkan Pilpres 2024.

Hingga saat ini, belum ada pasangan bakal calon Presiden dan Wakil Presiden yang dipastikan berpaket.

Menurut sejumlah survei, jika Anies Baswedan berpasangan dengan Andi Amran Sulaiman (AAS) yang merupakan tokoh dari Indonesia Timur, maka akan jadi peluang besar untuk memenangkan Pilpres.

Baca Juga : Amran Sulaiman Terpilih Aklamasi Pimpin KKSS, Janji Jaga Nilai Budaya Bugis

“Secara netral, Amran Sulaiman memenuhi syarat untuk jadi Cawapres, namun bukan hanya dengan Anies Baswedan,” kata Pengamat politik Sulsel, Nurmal Idrus, Selasa (18/4/2023).

Dia menuturkan, keunggulan AAS mempunyai peluang yakni, mulai dari sisi popularitas. AAS adalah mantan Menteri Pertanian dan sudah sangat populer se-Indonesia. Terutama di Indonesia Timur.

“Kemudian, basis suaranya juga sudah jelas se-Sulawesi di Indonesia Timur,” ujarnya.

Baca Juga : Anies Baswedan Hadiri Sidang Perdana Tom Lembong

Tak hanya itu, kata Mantan Ketua KPU Makassar secara finansial juga sudah terbukti, dan sudah ditau kalau AAS adalah pengusaha sukses. Apalagi untuk PKS sendiri, Itu sangat strategis untuk mendorong AAS, karena PKS tidak ada kadernya yang bisa didorong ke Anies.

“Makanya sudah memenuhi syarat untuk maju sebagai Calon Wakil Presiden. Jadi posisi jabatan Amran Sulaiman juga sangat strategis,” beber Nurmal.

Sebelumnya, Ketua DPP PKS Bidang Pembinaan Wilayah (BP) Sulawesi, Surya Darma terang-terangan ingin mengusung Andi Amran Sulaiman (AAS) sebagai Cawapres mendampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024 mendatang.

Baca Juga : Kementan Siapkan Wajo dan Sidrap untuk Pusat Peternakan Sapi Perah

Surya menegaskan, sejak 2022 ia telah menjatuhkan dukungannya ke AAS sebagai representasi tokoh Indonesia Timur.

“Figur kawasan timur itu penting, karena Indonesia timur itu pemilihnya hampir 30 juta, sama dengan Jatim, kalau saya pribadi dari sejak satu tahun lalu saya sudah usungkan Andi Amran, tapi ini pribadi, dan saya usulkan nama itu karena saya juga di Majelis Syuro,” tegasnya beberapa waktu lalu

Surya bercermin pada Pilpres 2014, saat Joko Widodo berpasangan dengan Jusuf Kalla, mereka bisa mengantongi suara hampir 80 persen di kawasan Indonesia timur.

Baca Juga : Waris Halid Tekankan Pentingnya Pengawasan di Daerah untuk Sukseskan Program Swasembada Pangan

“Ketika nama tokoh indonesia timur muncul itu bukan yang melankolis, kalau ada tokoh Indonesia Timur bisa kita menang di atas 80 persen,” jelasnya

Namun, kata dia, hal itu tentunya kembali diserahkan ke Majelis Syuro DPP PKS kepada badan pekerja, atau Dewan Pimpinan Tinggi Partai (DPTP) “Itu unsurnya ketua majelis syuro, wakil majelid syuro, presdien PKS, Ketua majelis pertimbangan, dan ketua dewan syariat, itu ada 8 orang,” terangnya.

Selain Amran Sulaiman, ada beberapa nama Cawapres yang berpotensi mendampingi Anies Baswedan, seperti Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, dan Ahmad Heriawan.

Baca Juga : Nasaruddin Umar dan Amran Sulaiman, 2 Menteri Asal Sulsel Masuk Daftar Berkinerja Terbaik Versi Indikator

“Sudah ada nama-nama yang muncul, diantaranya Khofifah, Andi Amran, Ahmad Heriawan, dan kita masih menanti nama-nama yang memang paling diterima masyarakat indonesia,” pungaksnya.

Sementara itu, Ketua DPW PKS Sulsel, Amri Arsyid juga menegaskan, jika nama Amran Sulaiman cukup mencuat untuk diusung sebagai Cawapres.

“Kita menginginkan ada perwakilan dari Indonesia Timur, saat ini kami melakukan survei terkait tokoh-tokoh yang ada di Indonesia Timur, siapa-siapa yang bisa diusung, salah satunya itu pak Amran,” tutupnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel14 April 2025 08:22
Dukung Program Keagamaan, Tasming Hamid Hadiri Pembukaan STQ Sulsel di Luwu Utara
SULSELSATU.com, LUTRA – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, menghadiri secara langsung pembukaan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) Tingkat Pro...
Berita Utama13 April 2025 20:44
Viral! Polisi Berpakaian Santai Tenangkan Massa Blokir Jalan di Jeneponto Gegara Kasus Dugaan Pelecehan
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan aksi seorang polisi yang menenangkan massa di tengah aksi pemblokiran ...
Makassar13 April 2025 19:02
Bosowa Peduli Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Dua Kecamatan Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Bosowa Peduli menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada para korban kebakaran yang melanda dua wilayah di Kota Makassar,...
Sulsel13 April 2025 18:52
Kodim Hanya Ada di Palopo, KKLR Dorong Pemerintah Perluas Jangkauan TNI di Luwu Raya
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) Sulawesi Selatan, Hasbi Syamsu Ali, mendorong peme...