Logo Sulselsatu

Asik! Asisten Virtual Pintar Sabrina BRI Siap Bantu Temukan Lokasi Merchant yang Hadirkan Promo Menarik

Asrul
Asrul

Jumat, 21 April 2023 20:16

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JAKARTA – Masa libur lebaran atau Hari Raya Idul Fitri 1444 H sudah di depan mata. Masyarakat kini mulai sibuk memenuhi beragam kebutuhan untuk menyambut hari kemenangan.

Tak jarang, masyarakat mencari lokasi-lokasi merchant yang memberikan beragam promo menarik untuk memenuhi produk kebutuhan tersebut.

Kini telah hadir Asisten Virtual pintar “Sabrina” yang siap membantu mencari tempat-tempat potensial dalam menyediakan promo lebaran melalui chat WhatsApp 0812-12-14017.

Baca Juga : Kementerian BUMN Lapor Pendapatan Negara dari Dividen Capai 100% Sebesar 85,5 T, Target 90 T di 2025

Berbeda dengan teknologi lainnya, Sabrina merupakan kanal virtual milik bri yang memberikan layanan kepada masyarakat terutama nasabah BRI.

Dimana dengan layanan tersebut, tak hanya membantu dalam hal mencari kebutuhan selama perjalanan mudik lebaran, tapi Sabrina juga bisa menemani untuk mendapatkan informasi produk dan layanan bri dengan mudah dan kapan saja.

Direktur Jaringan dan Layanan bri, Andrijanto, mengatakan bahwa kehadiran Sabrina telah terbukti menjadi salah satu solusi salah satu layanan keseharian, termasuk di bulan Ramadan.

Baca Juga : Dari Desa ke Kancah Nasional, BRI Berdayakan Kacang Nepo Menjadi Camilan Khas yang Diminati

Mulai dari mencari restoran terdekat dengan lokasi nasabah yang cocok untul didatangi saat berbuka puasa, mencari merchant fashion untuk membeli baju lebaran, hingga kebutuhan pokok lain selama bulan puasa.

bri akan terus meningkatkan layanan keuangan maupun beragam kebutuhan melalui pengembangan teknologi AI untuk berbagai lapisan di seluruh Indonesia. Dengan Sabrina, proses pemenuhan kebutuhan nasabah selama bulan Ramadan dan menyambut libur lebaran bisa lebih mudah, hemat, dan efektif,” ucapnya.

Cara Berkomunikasi dengan Sabrina
Untuk memulai percakapan dengan Sabrina sangatlah mudah, hanya melalui chat Sabrina dan ketik apa yang sedang dibutuhkan.

Baca Juga : Keripik Kentang Albaeta, UMKM Yang Berkembang Pesat Karena Pemberdayaan BRI

Beberapa contoh kata yang dapat digunakan, seperti saat lapar dan mencari restoran terdekat cukup ketik “Lapar”, saat mau belanja bulanan cukup ketik “Supermarket” atau saat mau liburan seru ketik “Staycation”.

Kemudian kirim lokasi (share location) terkini, Sabrina akan berikan info merchant terdekat untuk pemenuhan kebutuhan tersebut.

Pencarian informasi juga dapat dilakukan dengan mengetik “Lokasi Merchant” dan share location terkini, Sabrina akan menampilkan informasi merchant terdekat berdasarkan kategori yang telah dipilih.

Baca Juga : Diberdayakan BRI, Petani Mangga Bondowoso Mampu Perluas Lahan dan Tingkatkan Taraf Hidup

Pencarian semakin menarik dengan informasi beragam promo pada merchant pilihan dengan diskon hingga 25% untuk pembelian dengan Tabungan BRI dan Debit BRI selama periode lebaran hingga 31 Juni 2023.

Tak hanya itu, dalam perjalanan mudik lebaran ini Sabrina juga siap membantu memenuhi berbagai aktivitas perbankan seperti menemukan lokasi layanan Bank bri terdekat berupa Kantor Cabang BRI, ATM/CRM BRI, Agen BRILink, informasi Produk dan Layanan BRI hingga pengecekan status penyelesaian pengaduan nasabah.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...