Logo Sulselsatu

Kalla Logistics Cetak Rekor Distributor Terbaik Es Krim Wall’s se-Indonesia pada Kuartal Pertama 2023

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Jumat, 28 April 2023 22:01

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARKalla Logistics sebagai salah satu mitra Unilever Indonesia untuk distribusi produk es krim Wall’s sejak tahun 2021 terus menunjukkan komitmen memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan.

Kemitraan ini bertujuan untuk memastikan produk es krim Wall’s tersedia dan dapat dijangkau oleh pelanggan di wilayah Sulawesi Selatan dan sekitarnya.

Ajang Motor Competition 2023 yang diadakan oleh Wall’s Indonesia, Kalla Logistics berhasil menjadi distributor terbaik pertama dengan penjualan tertinggi se-Indonesia pada kuartal pertama 2023. Keberhasilan ini didukung dengan penjualan diatas Rp800 juta per minggu.

Baca Juga : Kalla Translog Jadi Mitra Resmi WWF, Siapkan Layanan Pengiriman 450 Unit Kendaraan

Pencapaian ini menunjukkan bahwa Kalla Logistics telah berhasil memberikan layanan distribusi yang memuaskan dan efisien bagi pelanggan.

Hal ini juga menjadi upaya Kalla Logistics dalam mengelola rantai pasok dengan baik, memastikan produk didistribusikan tepat waktu dan sesuai dengan kebutuhan pelanggan.

Marketing General Manager Kalla Transport & Logistics Fiilky Dwi Sakti mengatakan, kunci keberhasilan ini didukung dengan perencanaan bisnis yang terstruktur. Selain itu, pengelolaan keuangan yang efektif serta manajemen operasional dan pemasaran yang tepat.

Baca Juga : Cukup Rp750 Ribu, Semua Bisa Jadi Agen Resmi Wall’s dari Kalla Logistics

“Keberhasilan ini dapat membantu membangun reputasi bisnis, meningkatkan kepercayaan pelanggan dan mitra bisnis, serta membantu Kalla Logistics untuk terus berkembang di masa mendatang,” tutur Fiilky, Rabu (26/4/2023).

Melihat potensi pasar yang semakin luas, dalam waktu dekat Kalla Logistics akan membuka jangkauan baru untuk distribusi produk es krim Wall’s di pesisir timur Sulawesi Selatan. Berbagai persiapan tengah dijalankan seperti pembangunan infrastruktur dan armada yang ditargetkan akan beroperasi pada semester II tahun 2023.

Saat ini Kalla Logistics sudah menjangkau 11 wilayah dengan total 2.000 outlet. Setiap harinya mendistribusi ice cream Wall’s ke 200 hingga 250 outlet. Bisnis ini pun ditargetkan akan terus berkembang, apalagi ketersediaan storage yang dimiliki Kalla Logistics sangat mendukung.

Baca Juga : Kalla Translog Rilis Website Baru Demi Permudah Akses Informasi Pelanggan

Berbagai layanan lainnya dari Kalla Transport & Logistics tersedia di berbagai provinsi di Indonesia seperti wilayah Sulawesi, Kalimantan dan Jawa. Informasi lebih lanjut, dapat menghubungi Kalla Care dengan nomor 0411 300 0103, Whatsapp dengan nomor 0811 4414 030 atau melalui Instagram @kallatransport.id @kallalogistics @cahayabone_official.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...