Ipar Amran Sulaiman Perkuat Gerindra Pangkep, Ini Daftar Bacalegnya

Ipar Amran Sulaiman Perkuat Gerindra Pangkep, Ini Daftar Bacalegnya

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Pangkep mengajukan sebanyak 35 nama bakal calon legislatif (bacaleg) ke KPU Pangkep, Minggu (14/5/2023).

Penyerahan berkas bacaleg partai besutan Prabowo Subianto dipimpin Ketua OKK Gerindra Pangkep Arsyad Kunnu dan Wakil Ketua DPRD Pangkep Sofyan Razak.

Hadir mendampingi mereka, Koordinator Daerah (Korda) DPD Gerindra Sulsel wilayah Pangkep, Andi Nirawati.

Anir sapaan Andi Nirawati menyatakan, 35 bacaleg Gerindra Pangkep itu tersebar di lima daerah pemilihan.

“Alhamdulillah, untuk keterwakilan perempuan cukup, 34 persen. Kita targetkan tetap jadi unsur pimpinan, bahkan menjadi ketua DPRD,” kata Anir.

Anir menambahkan, bacaleg Gerindra kali ini perpaduan kekuatan petahana dengan anak muda dari berbagai latar belakang profesi.

Antara lain, Bakhtiar (birokrat), Firman (aktivis sosial), Rijal (Ketua Tidar Pangkep), Andi Fadil (pengusaha muda), hingga Muhammad Asri yang juga tokoh pemuda.

Sementara politisi senior ada Sahruddin dan Tauhid yang juga merupakan petahana.

Lainnya, Muhammad Tahir, Amir Amin, dan Arsyad Kunnu (mantan anggota DPRD Pangkep).

Ada juga ipar mantan Mentan Andi Amran Sulaiman, Halijah yang memperkuat Gerindra dan pengusaha senior Bahtiar Hamdzah mengisi komposisi caleg Gerindra.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga