SULSELSATU.com, Luwu Timur – Partai Gerindra optimis meraih satu kursi satu dapil pada pemilihan anggota DPRD Kabupaten Luwu Timur tahun 2024 mendatang.
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua DPC Gerindra Kabupaten Luwu Timur, Andi Baharuddin, yang juga merupakan anggota DPRD Kabupaten Luwu Timur periode 2019-2024 saat melakukan konferensi pers usai mengajukan bacaleg anggota DPRD Lutim di Pileg 2024.
“Kami menargetkan 5 kursi untuk Pileg 2024, namun tidak menutup kemungkinan akan ada tambahan kursi di dapil karena itu membutuhkan kerja keras dari semua bacaleg ini,” ujar Andi Baharuddin pada Minggu (14/05/2023).
Dia juga menambahkan bahwa Partai Gerindra siap untuk memenangkan Prabowo Subianto di Kabupaten Luwu Timur pada pemilihan presiden yang akan datang.
“Insya Allah, kami yakin dan optimis bisa memenangkan Bapak H. Prabowo Subianto di Lutim dan meraih kursi pimpinan DPRD Luwu Timur dalam kontestasi politik tahun 2024 mendatang,” tutup Andi Baharuddin.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar