Logo Sulselsatu

Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi Bersama 36 Negara Delegasi MNEK Hijaukan Makassar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 07 Juni 2023 18:18

Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi tanam pohon bersama delegasi TNI AL di CPI Makassar (Foto: Istimewa).
Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi tanam pohon bersama delegasi TNI AL di CPI Makassar (Foto: Istimewa).

SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi bersama Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Lingkungan (Kadis DLH) Ferdy mendampingi langsung perwakilan delegasi TNI AL dari 36 negara di dunia menanam pohon bersama.

Fatmawati mengatakan, penanaman pohon di area CPI memiliki dampak positif dalam menjaga lingkungan dan keberlanjutan ekosistem kota semakin baik.

“Event berskala internasional MNEK 2023 ini membuat kami sama-sama berkomitmen khususnya di sektor lingkungan. Menghijaukan kota Makassar sebagai langkah awal membuat kota semakin baik,” ujar Fatmawati.

Baca Juga : Wagub Sulsel Berkunjung PT Vale: Industri Hijau Jadi Pilar Pertumbuhan Berkelanjutan Sulsel

Sementara itu, Plt Kadis DLH Ferdy menambahkan, pihaknya memilih pohon Tabebuya karena memiliki banyak manfaat. Salah satunya sebagai pohon pelindung.

Pohon pelindung ini bermanfaat untuk melindungi lingkungan sekitar dari sinar matahari karena cuaca yang panas.

“Dan membuat udara sekitar lebih bersih. Banyak manfaatnya,” ujar Ferdy.

Baca Juga : Sulsel Luncurkan Collaborative Digital Class 2025, Siapkan Talenta Digital Tanpa APBD

Setelah melakukan penanaman pohon, Fatmawati beserta delegasi MNEK 2023 melanjutkan kegiatannya yakni bersepeda menikmati udara dan keindahan kawasan CPI Makassar dengan jarak kurang lebih 5 kilometer.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 April 2025 20:23
VIDEO: Kerusuhan Pecah di Lapangan Tenis IAIN Palopo, Dipicu Pemilihan Dema
SULSELSATU.com – Kericuhan terjadi di Kampus Institut Agama Islam (IAIN) Palopo, Sulawesi Selatan. Sejumlah mahasiswa terlibat saling pukul. Ker...
Sulsel26 April 2025 20:23
Peringati Hari Bumi, Pemkot Parepare Tanam Tanaman Endemik di Kebun Raya Jompie
SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota Parepare ikut ambil bagian dalam Gerakan Menanam Serentak. Itu dalam rangka memperingati Hari Bumi Ta...
Sulsel26 April 2025 19:15
Peringati Hari Bumi, Pemkab Gowa Tanam Pohon di Buper Cadika
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa memperingati Hari Bumi dengan melakukan penanaman pohon di Bumi Perkemahan Cadika Kecamatan Bajeng...
Video26 April 2025 18:25
VIDEO: Warga di Perumahan Citraland Tallasa City Makassar Gelar Demo, Tuntut Air Bersih
SULSELSATU.com – Warga Citraland Tallasa City menggelar aksi demonstrasi. Massa menuntut ketersediaan air bersih, Sabtu (26/4/2025). Dalam aksi ters...