Logo Sulselsatu

Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi Bersama 36 Negara Delegasi MNEK Hijaukan Makassar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 07 Juni 2023 18:18

Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi tanam pohon bersama delegasi TNI AL di CPI Makassar (Foto: Istimewa).
Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi tanam pohon bersama delegasi TNI AL di CPI Makassar (Foto: Istimewa).

SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi bersama Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Lingkungan (Kadis DLH) Ferdy mendampingi langsung perwakilan delegasi TNI AL dari 36 negara di dunia menanam pohon bersama.

Fatmawati mengatakan, penanaman pohon di area CPI memiliki dampak positif dalam menjaga lingkungan dan keberlanjutan ekosistem kota semakin baik.

“Event berskala internasional MNEK 2023 ini membuat kami sama-sama berkomitmen khususnya di sektor lingkungan. Menghijaukan kota Makassar sebagai langkah awal membuat kota semakin baik,” ujar Fatmawati.

Baca Juga : Ikuti Jejak Presiden Prabowo, Fatmawati Terima Gelar Kehormatan di Toraja Utara

Sementara itu, Plt Kadis DLH Ferdy menambahkan, pihaknya memilih pohon Tabebuya karena memiliki banyak manfaat. Salah satunya sebagai pohon pelindung.

Pohon pelindung ini bermanfaat untuk melindungi lingkungan sekitar dari sinar matahari karena cuaca yang panas.

“Dan membuat udara sekitar lebih bersih. Banyak manfaatnya,” ujar Ferdy.

Baca Juga : Fatmawati Temui GBI Sulsel, Serukan Sulsel yang Plural dan Berkarakter

Setelah melakukan penanaman pohon, Fatmawati beserta delegasi MNEK 2023 melanjutkan kegiatannya yakni bersepeda menikmati udara dan keindahan kawasan CPI Makassar dengan jarak kurang lebih 5 kilometer.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...