Logo Sulselsatu

Fatmawati Rusdi Kunjungi Longwis Maastricht Bara Baraya Persiapan Sambut Apeksi di Makassar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Minggu, 09 Juli 2023 07:55

Fatmawati Rusdi tinjau lorong wisata di Bara Baraya persiapan sambut Apeksi di Makassar (Foto: Istimewa)
Fatmawati Rusdi tinjau lorong wisata di Bara Baraya persiapan sambut Apeksi di Makassar (Foto: Istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi mengawali Sabtu dengan senam sehat bersama di Jalan Abubakar Lambogo, Kecamatan Makassar, Sabtu (8/7/2023).

Bersama RW RT Kelurahan Bara-Baraya Kecamatan Makassar, kader PKK, dan juga warga sekitar melaksanakan senam sehat, guna meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.

“Awali hari dengan senam, menjadikan hari lebih menyenangkan, sekaligus silaturahmi. Gemar melakukan olahraga akan meningkatkan kualitas kesehatan,” ungkap Fatmawati.

Baca Juga : Makassar Talent Expo 2024 Hadirkan Semangat Bangkit dari Timur Memberdayakan Bangsa

Selepas senam, Wakil Wali Kota melanjutkan melakukan peninjauan persiapan Lorong Wisata (Longwis) Maastricht dan Kelompok Wanita Tani (KWT) Anggrek yang juga terletak di Bara Baraya Kecamatan Makassar, didampingi oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan Mahyuddin.

“Alhamdulillah persiapan mencapai 90 persen, semua telah lengkap dan tertata, berbagai jenis tanaman tertata di kebun KWT Anggrek, serta sepanjang Longwis,” ungkap Fatmawati.

Meski demikian, Fatmawati Rusdi meminta agar cat yang mulai buram dapat diperbaharui lagi. Selain itu, Fatmawati mengapresiasi partisipasi masyarakat yang sangat antusias mengembangkan berbagai jenis tanaman sayur mayur serta beberapa ikan dan lobster.

Baca Juga : Bakar Semangat Pendukung MULIA, Aliyah Mustika Sebut Kedaulatan Milik Rakyat

“Senang rasanya melihat aneka sayur mayur, terong, cabai, tomat, kangkung, selada, tumbuh subur dan telah berbuah. Ada pula beberapa tanaman bawang merah,” lanjut Fatmawati.

Berharap peserta Apeksi XVI merasakan kenyamanan saat berkunjung ke Longwis Maastricht, yang mampu menampilkan bahwa meskipun berada di tengah kota metropolitan, dan berada di lorong, tidak menyurutkan semangat warga untuk bercocok tanam, dan mampu memberikan dampak positif bagi perekonomian warga.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik26 November 2024 15:49
Seto Mencoblos di TPS 4, Rezki di TPS 11 Rappocini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi siap menggunakan...
Bisnis26 November 2024 15:31
Khusus Rute Pinrang dan Sengkang, Cahaya Bone Beri Potongan Harga Rp50 Ribu
Salah satunya dengan kolaborasi bersama Kallafriends menghadirkan program #ditraktirkallafriends dengan promo potongan harga hingga 50 ribu ripuah yan...
Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...
Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....