Logo Sulselsatu

Tim Peneliti FEB Unhas Gelar Pelatihan Pengolahan Cabe Rawit di Takkalasi

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 10 Juli 2023 18:18

Tim peneliti dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unhas berfoto bersama warga dan aparat pemerintah setempat dalam Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pelatihan Pembuatan Olahan Cabe Rawit di Kelurahan Takkalasi, Kecamatan Balusu, Kabupaten Barru (Foto: Istimewa)
Tim peneliti dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unhas berfoto bersama warga dan aparat pemerintah setempat dalam Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pelatihan Pembuatan Olahan Cabe Rawit di Kelurahan Takkalasi, Kecamatan Balusu, Kabupaten Barru (Foto: Istimewa)

SULSELSATU.com, BARRU – Tim peneliti Lembaga Penelitian dan Pengabdian Mayarakat (LPPM) Universitas Hasanuddin (Unhas) sukses menggelar Pelatihan Pembuatan Olahan Cabe Rawit pada kelompok tani di Kelurahan Takkalasi, Kecamatan Balusu, Kabupaten Barru.

Kegiatan pemberdayaan masyarakat ini diharapkan dapat meningkatkan pendapatan masyarakat dan perekenomian desa.

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh tim peneliti dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unhas. Kegiatan pengolahan dilakukan di rumah masyarakat dan sosialisasi kegiatan dilakukan di Kantor Lurah Takkalasi yang dihadiri oleh aparat pemerintah dan masyarakat setempat, Kamis (6/7/2023).

Baca Juga : Konsisten Kembangkan Kapasitas Digital, Indosat Hadirkan Laboratorium Berteknologi di Unhas

“Kegiatan ini diharapkan akan terus dilaksanakan secara berkelanjutan dan dapat dikembangkan dalam bentuk industri rumah tangga yang berkesinambungan dalam meningkatkan perekonomian masyarakat desa,” tutur Ketua Pelaksana Fitriwati Djam`an.

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk melatih dan mendampingi ibu-ibu kelompok tani yang ada di Kelurahan Takkalasi dalam mengolah bahan makanan pangan yang tersedia melimpah di sekitar rumah masyarakat, yakni cabe rawit.

Produk yang dihasilkan dari pengolahan cabe rawit ini terdiri atas 6 varian sambal cabe, yakni sambal petai, sambal ikan teri, sambal ikan tuna, sambal daging, sambal cumi dan sambal udang. Pelatihan dilakukan dalam 3 bagian, yaitu mengolah cabe rawit, packaging dan marketing produk yang dihasilkan dari olahan cabe rawit.

Baca Juga : OJK Mengajar Generasi Cerdas Keuangan Menuju Indonesia Emas Edukasi Mahasiswa Unhas

Sementara itu, Lurah Takkalasi Sukarman sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh tim peneliti dari FEB Unhas tersebut.

Menurutnya, di wilayahnya banyak potensi yang diharapkan bisa menambah pendapatan warganya. Dia juga berharap kegiatan yang dilakukan oleh tim peneliti FEB unhas dapat berkelanjutan sehingga betul-betul bisa meningkatkan taraf hidup masyarakat di wilayahnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...