Logo Sulselsatu

Anies Baswedan Bongkar Sosok Ganjar dan Prabowo di Forum Apeksi

Asrul
Asrul

Kamis, 13 Juli 2023 16:14

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Forum diskusi ini merupakan rangkaian Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) XVI.

Tak Hanya Ganjar dan Parbowo Subianto, Bakal Calon Presiden Anies Baswedan juga hadir sebagai pembicara, Kamis (13/7/2023).

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu
menjadi pembicara kedua setelah Ganjar Pranowo.

Baca Juga : VIDEO: Presiden Joko Widodo Puji Kinerja Menhan Prabowo Subianto

Sebelum mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyampaikan gagasannya, Ketua Apeksi yang juga merupakan Wali Kota Bogor, Bima Arya bertanya ke Anies terkait sosok Prabowo Subianto yang merupakan bacapres dari Partai Gerindra dan PKB. Anies pun langsung menjawab bahwa Menteri Pertahanan itu adalah patriot.

“Izin Pak Rektor, satu kata tentang Pak Prabowo,” tanya Bima.

“Patriot” jawab mantan Rektor Universitas Paramadina Jakarta itu.

Baca Juga : VIDEO: Soal Dukungannya di Pilkada Jakarta, Anies Baswedan: Jangan Buru-buru

Tak hanya ditanya tentang Prabowo. Anies juga ditanya tentang Ganjar Pranowo yang diketahui merupakan Bacapres usungan PDI Perjuangan. Secara singkat Anies menyebut bahwa Ganjar adalah sahabat lamanya.

“Satu kata tentang Pak Ganjar,” ucap Bima.

“Sahabat lama,” Anies menjawab.

Baca Juga : Ketika Dasi Mentan Dirapikan Prabowo

Di panggung tersebut juga ada Wali Kota Makassar Danny Pomanto
Anies dalam kesempatan itu sempat merangkul bahu Ketua Apeksi Bima Arya yang memandu acara diskusi.

Momen itu terjadi ketika Bima Arya mengenalkan Anies kepada puluhan wali kota se-Indonesia.

Bima mengatakan bahawa Anies merupakan rektornya di Universitas Paramadina.

Baca Juga : VIDEO: Presiden Terpilih Prabowo Subianto Rencanakan Perayaan HUT ke-80 RI di Istana Negara Nusantara

Bima Arya kala itu menjabat sebagai salah satu dosen di Universitas Paramadina.

“Mas Anies rektor saya bapak ibu sekalian dulu. Pak Anies rektor, saya dosen, jadi agak-agak grogi sedikit,” kata Bima, disambut rangkulan Anies.

“Saya rektor tadi yang ngarahkannya dosen,” kata Anies, dengan ketawa kecil.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...