Logo Sulselsatu

Fun Run PDAM Makassar Sukses Dihadiri Ribuan Peserta, Sekda Makassar Beri Apresiasi

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 15 Agustus 2023 11:32

Fun run PDAM Kota Makassar sukses dan diikuti 2.000 peserta (Foto: Istimewa)
Fun run PDAM Kota Makassar sukses dan diikuti 2.000 peserta (Foto: Istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSARFun Run Perumda Air Minum (PDAM) Kota Makassar sebagai rangkaian HUT ke-99 terlaksana dengan sukses, Minggu, (14/8/2023). Fun run dibuka dan dilepas oleh Sekretaris Daerah Kota Makassar M. Ansar.

Ansar mengatakan, kegiatan seperti ini memang perlu untuk menjalin keakraban pihak Perumda Air Minum Kota Makassar dengan pelanggannya.

Ketua panitia HUT-99 Perumda Air Minum Kota Makassar yang juga Direktur Umum & Pelayanan Indira Mulyasari menyampaikan, kegiatan fun run berlangsung meriah dengan diikuti kurang lebih 2000 pelari. Dari karyawan PDAM, komunitas runners, serta berbagai kalangan masyarakat umum.

Baca Juga : Bersiap! Fazzio Modifest Kembali Hadir di Makassar Mei Mendatang, Siapkan Hadiah Rp25 Juta

“Selain kupon fun run, kami juga telah menyebar kurang lebih 10 ribu lembar kupon kepada para pelanggannya untuk turut serta dalam undian hadiah dalam kegiatan tersebut,” tutur Indira.

Sementara itu, Direktur Utama Perumda Air Minum Kota Makassar Beni Iskandar mengatakan, jumlah hadiah yang disiapkan ada 99.

“99 item hadiah doorprize yang kami siapkan untuk para pelanggan setia Perumda Air Minum Kota Makassar. Terima kasih karena telah memeriahkan acara ini dan telah menjadi pelanggan setia Perumda Air Minum Kota Makassar,” ucap Beni.

Baca Juga : 90 Tenant UMKM dan Jingle Spesial Ramaikan Satu Dekade MCN, Astra Motor Sulsel Konsisten Jadi Sponsor Utama

Hadiah utama berupa sepeda motor yang dikhususkan untuk undian kategori pelanggan berhasil di bawa pulang oleh pelanggan dari wilayah pelayanan I Jalan Dg Tantu. Pelanggan tersebut adalah Hajrawati.

“Saya mengucapkan terima kasih ke PDAM atas rezeki yang tidak terduga, tidak sia-sia menjadi pelanggan PDAM,” ucapnya sembari tersenyum bahagia.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kadispora Kota Makassar, para Kepala SKPD, Direksi Perusda, Ketua Koni Makassar, Pimpinan bank rekanan, dan beberapa sponsor yang terlibat.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel25 April 2025 12:23
Bupati Gowa Minta Kades Pastikan Pekerja Rentan di Desa Terlindungi BPJS Ketenagakerjaan
Bupati Gowa Sitti Husniah Talenrang meminta seluruh Kepala Desa se-Kabupaten Gowa memastikan setiap pekerja rentan di wilayahnya terdaftar dan mendapa...
Video24 April 2025 22:35
VIDEO: Empat Rumah di Pangkep Ludes Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta
SULSELSATU.com – Empat unit rumah panggung di Kampung Leppangeng, Kelurahan Sapanang, Kecamatan Bungoro, Kabupaten Pangkep, ludes terbakar. Keja...
Sulsel24 April 2025 21:55
Bupati Husniah Sebut Perempuan Bertanggungjawab Membangun Daerah dan Penggerak Perubahan
Bupati Gowa Sitti Husniah Talenrang mengajak perempuan untuk tidak lagi sekadar menjadi pelengkap dalam kehidupan sosial dan pembangunan, melainkan tu...
News24 April 2025 21:01
Kanwil Kemenkum Sulsel Tertibkan Aset Tanah
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kanwil Kemenkum Sulsel), Andi Basmal bersama dengan tim Pengelola Barang Mil...