Logo Sulselsatu

Dekranasda Makassar Pamerkan Produk UMKM Unggulan di F8 Makassar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Sabtu, 26 Agustus 2023 21:03

Pameran UMKM unggulan kota Makassar di F8 Makassar (Foto: Istimewa)
Pameran UMKM unggulan kota Makassar di F8 Makassar (Foto: Istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Kerajinan Nasional (Dekranasda) Makassar pamerkan keanekaragaman produk lokal unggulan di acara Makassar Internasional Eight Festival & Forum atau F8 Makassar, Sabtu, (26/8/2023).

Hal ini dalam upaya mempromosikan dan mendukung produk-produk unggulan UMKM di Makassar kepada pengunjung F8 Makassar.

Tepat di area Zona 2 F8 Makassar 2023, pameran ini menampilkan sejumlah produk berkualitas yang merupakan hasil kolaborasi antara Dekranasda Makassar dan para pengusaha UMKM Makassar.

Baca Juga : Bawa 177 Wisatawan, Kapal Pesiar Mewah Scenic Eclipse II Sandar di Pelabuhan Makassar

Ragam produk yang ditawarkan mencakup beragam kerajinan seperti tas berbahan sutra dan motif lontara, baju bodo modern, aksesoris baju bodo, sarung, kerajinan rajutan dan kain dengan corak khas tulisan lontara Makassar.

Tidak hanya itu, para pengunjung juga dapat menemukan berbagai makanan ringan seperti keripik, kacang-kacangan, kopi dan sirup markisa yang merupakan produk-produk istimewa dari kota Makassar.

Tak ketinggalan, bumbu-bumbu khas kuliner Makassar seperti bumbu coto, sop saudara, dan konro juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung yang gemar menjelajahi cita rasa kuliner daerah.

Baca Juga : Lewat UMKM EXPO(RT), BRI Bantu Pengusaha UMKM Aksesori Ini Dapatkan Akses Pasar di Kancah Global

Wakil Dekranasda Makassar, Andi Batari Toja menyebutkan bahwa produk-produk yang dipamerkan pada acara F8 Makassar adalah yang terbaik dari yang terbaik.

“Setiap produk yang kami pamerkan memiliki kualitas premium serta menggambarkan keahlian dan dedikasi para pengrajin anggota Dekranasda dan UMKM di Makassar,” ucap Andi Batari Toja

Dalam suasana penuh semangat dan kolaborasi yang erat, pameran ini tidak hanya menjadi ajang untuk mempromosikan produk lokal, tetapi juga sebagai wadah bagi UMKM Makassar untuk memperluas jangkauan pasar dan menjalin hubungan yang lebih kuat dengan masyarakat.

Baca Juga : Kesuksesan UMKM Unici Songket Silungkang, Upaya BRI Dorong Produk Warisan Budaya Tembus Pasar Internasional

Diharapkan, acara ini akan terus menjadi dorongan positif bagi pertumbuhan ekonomi lokal serta mendukung perkembangan UMKM di Kota Makassar.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Metropolitan09 April 2025 00:02
Hotel Grand Kalampa Takalar Mengaku Dirugikan Oknum Pengguna Aplikasi Michat
SULSELSATU.com, TAKALAR – Manajemen Hotel Grand Kalampa di Takalar, Sulawesi Selatan, mengaku mengalami kerugian akibat ulah oknum pengguna apli...
Internasional08 April 2025 20:05
IUMS Serukan Aksi Militer dan Boikot Global terhadap Israel dalam Fatwa Terbaru
SULSELSATU.com – Sekelompok ulama terkemuka dari Persatuan Ulama Muslim Internasional (IUMS) mengeluarkan fatwa langka yang menyerukan jihad mel...
Video08 April 2025 19:51
VIDEO: Direktur RSUD Lanto Dg Pasewang Jeneponto Minta Maaf atas Kekecewaan Keluarga Pasien
SULSELSATU.com – Direktur RSUD Lanto Dg Pasewang Kabupaten Jeneponto, dr. St. Pasriany, menggelar konferensi pers yang digelar di aula rumah sak...
OPD08 April 2025 19:00
Rp32 Miliar Digelontorkan untuk Perbaikan Jalan Hertasning, DPRD Pastikan Dikerja Tahun Ini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisi D DPRD Provinsi Sulawesi Selatan menegaskan komitmennya untuk mengawal proyek perbaikan Jalan Hertasning di Kota M...