Logo Sulselsatu

Spekta Kalla Toyota Berikan Layanan Prioritas Bagi Pengguna Kallafriends

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 31 Agustus 2023 20:08

Spekta adalah layanan prioritas Kalla Toyota di Kallafriends. Foto: Sri Wahyu Diastuti/Sulselsatu.com.
Spekta adalah layanan prioritas Kalla Toyota di Kallafriends. Foto: Sri Wahyu Diastuti/Sulselsatu.com.

SULSELSATU.com, MAKASSARSpekta atau Standar Pelayanan Kalla Toyota adalah layanan terbaru dari Kalla Toyota yang memiliki banyak keuntungan. Spekta mengedepankan kedekatan pelayanan kepada pelanggan Kalla Toyota.

Di Spekta Kalla Toyota, ada layanan Kallafriends Prioritas dan Pelita (Perangkat Ibadah Untuk Kita). Spekta menerapkan nilai Makessing (Mudah, Kekeluargaan, Professional dan Penolong) atau dalam bahasa Bugis memiliki makna baik atau ideal.

Dengan menggunakan Kallafriends, pelanggan akan mendapat berbagai macam keuntungan, mulai dari booking priority, line priority, reception priority, production priority, dan payment priority.

Baca Juga : Spesial di Toyota Eco Fest, Pelanggan Bisa Bayar DP 2 Kali Lewat Smart Upgrade

Selain Kallafriends Prioritas, ada kuga Pelita (Perangkat Ibadah Untuk Kita). Di layanan ini, Kalla Toyota akan memberikan pinjaman perangkat alat sholat yang steril untuk pemakaian satu kali pakai. Perangkat ini akan dibagikan saat adzan shalat berkumandang.

Chief Operation Officer Kalla Toyota Robby Wijaya mengatakan, Kalla Toyota ingin mengedepankan layanan yang lebih kepada pelanggan. Kalla Toyota sadar bahwa kelangsungan perusahaan itu adalah pelanggan.

“Hal inilah yang kami jaga hingga saat ini dengan baik. Kalla Toyota ingin menjual pelayanan. Ingin memenangkan hati pelanggan dengan layanan. Kerja ibadah adalah budaya yang ingin dijaga, dan Kalla Toyota ingin menambah nilai kepada pelanggan dengan itu,” kata Robby Wijaya saat konferensi pers, Kamis, (31/8/2023).

Baca Juga : 7 Tahun Nipah Park, Merawat Keberlanjutan Lewat Tema SUS7AIN

Aftersales and Customer First General Manager Kalla Toyota Nur Iqbal Yafie menjelaskan, setiap member Kallafriends akan mendapatkan jalur prioritas. Mulai dari jalur masuk hingga payment.

“Kami memiliki filosofi untuk melakukan servis one by one, satu demi satu mengenai kebutuhan pelanggan. Hal ini yang menjadi dasar kami untuk membangun bentuk pelayanan seperti apa yang pelanggan harapkan. Fokus kepada keinginan pelanggan, kami sebut dengan SPEKTA yakni Standar Pelayanan Kalla Toyota,” jelas Nur Iqbal.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel08 Mei 2025 22:08
Lama Tak Terdengar Kabarnya, Ini Kesibukan Indira Yusuf Ismail Sekarang
SULSELSATU.com, GOWA – Sosok Indira Yusuf Ismail mungkin tak lagi menghiasi berbagai forum resmi pemerintahan sejak tak lagi menjabat sebagai Ke...
Video08 Mei 2025 21:26
VIDEO: Mobil Truk Terbalik di Tol Pettarani Makassar
SULSELSATU.com, Makassar — Sebuah insiden kecelakaan terjadi di tol Layang Pettarani siang ini, Rabu (08/05). Mobil berwarna putih tersebut kehilang...
Bisnis08 Mei 2025 19:20
Hadirkan Transportasi Terlengkap, Cahaya Bone Tambah Armada Baru
Menanggapi peningkatan kebutuhan transportasi, Cahaya Bone memperkuat layanannya dengan penambahan enam unit armada baru. ...
Video08 Mei 2025 18:30
VIDEO: Sindikat Joki UTBK Unhas Terbongkar, Mahasiswa Kedokteran Terancam Drop Out
SULSELSATU.com – Satreskrim Polrestabes Makassar berhasil mengungkap sindikat joki UTBK-SNBPT Universitas Hasanuddin (Unhas). Polisi menangkap enam ...