Prodi Bisnis Digital FEB-UNM Gelar Workshop “Data Sains dan Dashboard Data”

Prodi Bisnis Digital FEB-UNM Gelar Workshop “Data Sains dan Dashboard Data”

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Program Studi Bisnis Digital, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Negeri Makassar menggelar Workshop Data Sains dan Dashboard Data di Harper Hotel.

Kegiatan berlangsung selama tiga hari, dari Jumat hingga Sabtu, yaitu tanggal 15 hingga 17 September 2023.

Workshop ini mengundang sejumlah narasumber yang ahli dalam bidangnya, antara lain Nur Islami Javad (Jeff) yang merupakan pendiri CDEF Sharing Vision, Ali Akbar Alkaf yang merupakan ahli Blockchain dari Gajah Crypto, Mokhamad Arfan Wicaksono yang merupakan seorang Data Scientist, dan Muhammad Haidar yang merupakan seorang Data Analyst dari Sharing Vision.

Ketua Program Studi Bisnis Digital, Syamsu Alam, S.Si., M.Si,

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pimpinan dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNM, Prof. Dr. H. Thamrin Tahir, M.Si, selaku Dekan FEB UNM, Wakil Dekan Bidang Akademik, Samirah Dunakhir, S.E., M.Bus., Ph.D., Ak.,CA, Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan, Dr. Basri Bado, S.Pd., M.Si., serta Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Sahade, S.Pd., M.Pd. Turut hadir sejumlah Ketua Jurusan, Ketua Program Studi, dan Dosen Program Studi Bisnis Digital.

Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNM, Prof. Dr. H. Thamrin Tahir, M.Si, menyatakan bahwa minat terhadap Program Studi Bisnis Digital di UNM terus meningkat dari tahun ke tahun.

“Dari tahun ke tahun, minat terhadap Program Studi Bisnis Digital terus meningkat, sehingga saat ini, Peminat Program Studi Bisnis Digital menempati urutan ketiga di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNM,” ungkapnya.

“Kami ingin menyampaikan terima kasih kepada narasumber yang telah menyempatkan hadir dalam Workshop Bisnis Digital UNM,” tambahnya.

Prof. Dr. H. Thamrin Tahir, M.Si juga mengungkapkan keyakinannya bahwa dengan semangat dan dedikasi sejumlah pihak serta dukungan dari para narasumber yang berkualitas, Program Bisnis Digital akan menghasilkan alumni-alumni yang eksis di era digital di masa depan.

“Prodi Bisnis Digital UNM dimulai dengan sumber daya yang sangat terbatas, namun alhamdulillah, sekarang saya melihat mahasiswanya sangat antusias dalam mengikuti proses perkuliahan. Semoga harapan-harapan kita untuk kedepannya dapat terwujud,” tutupnya dalam sambutan pembukaan Workshop pada Jumat, 15 September 2023, sekitar pukul 16.47 WITA.

Ketua Program Studi Bisnis Digital, Syamsu Alam, S.Si., M.Si. berharap Workshop ini akan menghasilkan modul perkuliahan yang bermanfaat.

“Harapan kami adalah, semoga Workshop ini dapat menghasilkan modul perkuliahan yang dapat digunakan dalam program studi Bisnis Digital,” ujarnya.

Sejumlah peserta juga terlihat sangat antusias mengikuti Workshop Data Sains dan Dashboard Data. Beberapa di antaranya bahkan melakukan visualisasi data menggunakan bahasa pemrograman Pyhton.

Penulis: Andi Hermanto

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Baca Juga