Logo Sulselsatu

Anies Baswedan Apresiasi Kehadiran Rumah Kebaikan Politisi NasDem Putri Dakka

Asrul
Asrul

Sabtu, 23 September 2023 15:49

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, LUWU UTARA – Bakal Calon Presiden dari Partai NasDem, Anies Rasyid Baswedan, saat kunjungan ke Luwu Raya singgah secara khusus di posko pemenangan Ketua NasDem Luwu Utara, Putri Dakka, yang dinamai Rumah Kebaikan, pada, Sabtu (23/9/2023).

Pas sampai di Rumah Kebaikan Putri Dakka, terpantau sudah ada ribuan kader Partai NasDem yang sudah menunggu.

Bahkan sebagian juga dari mereka menjemput langsung Anies Baswedan di bandara lalu sama-sama ke Rumah Kebaikan Putri Dakka.

Baca Juga : Survei November Pilwalkot Palopo, Farid-Nurhaenih Teratas, Trisal-Ahmad Mengejar

“Terima kasih yah Bu Putri Dakka,” kata Anies kepada Putri Dakka disaksikan pendukungnya.

Anies juga memuji Rumah Kebaikan yang disiapkan Putri Dakka. Di mana diketahui, Putri Dakka adalah Caleg DPR RI Dapil Sulsel III dari Partai NasDem.

“Luar biasa Bu Putri Dakka rumah kebaikannya ini,” singkat Anies.

Baca Juga : Putri Dakka dan Budiman Belum Tentu Kendarai PDIP Maju Pilkada

Dalam rombongan Anies terlihat juga Ketua DPW Partai Nasdem Sulawesi Selatan Rusdi Masse (RMS). Termasuk Ketua DPD Nasdem Luwu Arham Basmin, Ketua DPD Nasdem Palopo Judas Amir, dan Ketua DPD Nasdem Lutim Irwan Bachry Syam.

Anies terlihat berulang kali terima kasih ke Putri Dakka. Memang sejak awal, Ketua NasDem Luwu Utara itu yang dipercayai oleh NasDem Sulsel sebagai penanggungjawab kunjungan Anies selama di Luwu Raya.

Makanya, saat tiba di Bandara Bua, Luwu, terlihat Putri Dakka yang kebagian mengalungi kedatanagan Anies.

Baca Juga : PDIP Jagokan Kader NasDem Putri Dakka di Pilwali Palopo

Untuk pertama kalinya bakal calon Presiden Anies Baswedan menginjakkan kaki di Luwu Raya, Provinsi Sulawesi Selatan dalam rangka safari politik, Sabtu (23/9/2023).

Juru bicara Putri Dakka, Fiqri mengungkapkan bahwa terdata sebanyak 10 ribu simpatisan yang menjemput sekaligus mendampingi Anies selama berada di tanah Luwu.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...
Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....
Makassar26 November 2024 14:45
Danny Pomanto: Kerugian Kota Makassar Berpotensi Capai Rp1 Triliun Akibat Buruknya Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, mengungkapkan kekhawatirannya terkait kondisi terkini pengelolaan kota Makass...
Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...