Logo Sulselsatu

Perusahaan Milik Elon Musk Bakal Uji Coba Implan Otak untuk Pengobatan Penderita Autisme

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 26 September 2023 14:44

Perusahaan Elon Musk kembangkan chip penderita autisme. Foto: Internet
Perusahaan Elon Musk kembangkan chip penderita autisme. Foto: Internet

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Perusahaan startup chip otak yang dimiliki Elon Musk, Neuralink sudah menerima persetujuan merekrut pasien uji coba pertama pada manusia. Elon Musk mengatakan dirinya mempunyai ambisi besar untuk perusahaan perangkat medis.

“Pemasangan perangkat chipnya secara cepat untuk mengobati kondisi seperti autisme, depresi, dan skizofrenia,” ujar Musk dilansir molanews, Selasa (26/9/2023).

Dewan peninjau independen telah memberikan persetujuan pada perusahaan milik Elon Musk, saat ini Neuralink mencari penderita yang lumpuh untuk menguji perangkat eksperimentalnya dalam sebuah penelitian selama enam tahun.

Baca Juga : Sarapan Jadi Salah Satu Kunci Agar Berumur Panjang

Tujuan awal Neuralink adalah memungkinkan orang untuk mengendalikan krusor atau keyboard komputer dengan menggunakan pikiran mereka.

“Penelitian ini akan menggunakan robot untuk memasang implan antarmuka otal dan komputer atau BCI melalui pembedahan di wilayah otak yang mengontrol niat untuk bergerak,” ujar Molanews.

Perusahaan tersebut memiliki sejumlah syarat bagi relawannya yaitu, penderita quadriplegia karena cedera tulang vertikal atau ALS dengan usia 22 tahun ke atas.

Baca Juga : Penelitian di China Sebut AI Dapat Prediksi Gempa Bumi dengan Akurasi 70 Persen

Selain itu, relawan diwajibkan memiliki pengasuh yang konsisten dan dapat diandalkan untuk jadi bagian dari penelitian.

Mereka yang ikut penelitian akan berpartisipasi selama 18 bulan. Dalam jangka waktu tersebut akan ada 9 kunjungan dari peneliti, dua jam seminggu untuk sesi antarmuka brain-computer (otak ke komputer0, dan 20 kunjungan lebih dari lima tahun, dikutip dari CNBC.

Perusahaan tersebut telah menerima izin dari badan pengawas obat dan makan AS untuk melakukan uji klinis pertamanya pada manusia.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...