SULSELSATU.com, Luwu Timur – Suasana duka melanda Sekretariat DPRD Luwu Timur dengan berita kepergian salah satu stafnya, Ayusman, yang bekerja sebagai pegawai Upah Jasa di DPRD Luwu Timur.
Ayusman menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Wahidin Makassar pada dini hari tanggal 21 Oktober 2023. Sebelumnya, almarhum telah menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Kota Palopo.
Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Luwu Timur, Aswan Azis, menyampaikan duka cita dari seluruh anggota Sekretariat DPRD Luwu Timur atas kepergian Ayusman.
Baca Juga : Sekretariat DPRD Luwu Timur Gelar Rapat Koordinasi Persiapan Pendaftaran PPPK 2024
Ayusman dikenal sebagai pribadi yang rajin dan disiplin selama bekerja di DPRD, di mana ia bertugas sebagai staf Keberitaan DPRD Luwu Timur. Kepergiannya meninggalkan kesan mendalam bagi rekan-rekannya.
“Aswan mengajak semua untuk bersama-sama mendoakan almarhum dengan membacakan alfatihah,” kata Aswan.
Aswan juga menambahkan bahwa almarhum merupakan seorang pelatih bela diri yang berdedikasi.
Baca Juga : DPRD Luwu Timur Mulai Bahas Rancangan Tata Tertib untuk Periode 2024-2029
Bupati Luwu Timur, Budiman, yang mendengar kabar duka tersebut, spontan mengirimkan alfatihah untuk almarhum saat acara pelepasan jenazah di Rumah Duka jl. poros Malili Soroako KM 1 desa Puncak Indah pada Minggu, 22 Oktober 2023.
“Ini anak yang masih muda, tetapi Allah telah memanggilnya. Namun, menurut pengetahuan saya, almarhum adalah orang baik. Selain melayani Luwu Timur, ia juga menjadi seorang pelatih Karate dan atlet karate. Kami tahu bahwa olahraga karate adalah salah satu andalan Luwu Timur yang selalu meraih prestasi. Semoga amal ibadahnya diterima oleh Allah Ta’ala,” kata Budiman dengan penuh haru.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar