Logo Sulselsatu

Danny Pomanto Bakal Siapkan Kejutan Pada Perayaan HUT Kota Makassar ke-416 Tahun

Asrul
Asrul

Senin, 30 Oktober 2023 23:15

Wali Kota Makassar Danny Pomanto bersama Wakil Fatmawati Rusdi saat peringatan HUT RI ke-78 di Pantai Losari (Foto: Istimewa)
Wali Kota Makassar Danny Pomanto bersama Wakil Fatmawati Rusdi saat peringatan HUT RI ke-78 di Pantai Losari (Foto: Istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto akan menyiapkan kejutan di Hari Ulang Tahun (HUT) ke-416 Tahun Kota Makassar.

HUT ke-416 yang sebelumnya jatuh pada tanggal 9 November, untuk tahun ini dimajukan di tanggal 2 November 2023.

Perayaan HUT ke-416 biasanya dirayakan di Anjungan Pantai Losari. Namun, tahun ini akan di gelar di Center Point Of Indonesia (CPI).

Baca Juga : Pemkot Makassar dan DPRD Sepakati KUA-PPAS APBD Tahun 2025

Danny Pomanto mengatakan akan membuat acara yang meriah serta membuat simpel. Acara yang biasanya tiga hari tiga malam namun, tahun ini dibuat satu malam.

“Kita mensimpelkan kembali acara yang selama ini biasanya tiga hari tiga malam, itu cuma satu malam saja,” ujar Danny Pomanto.

Dimana biasanya sore hari melakukan upacara, kemudian malamnya melakukan perayaan. Namun perayaan kali ini berbeda karena upacara dan syukuran akan dilakukan secara bersamaan.

Baca Juga : Pemkot Makassar Pastikan Distribusi Bantuan Pangan Tepat Sasaran

Selain itu, Danny Pomanton akan menampilkan kekompakan dan solidaritas masyarakat Kota Makassar dengan menggelar karnaval tiap kelurahan dibawah naungan SKPD.

Diperayaan ini juga akan menampilkan kesungguhan Wali Kota Makassar untuk menunjukkan dan mempopulerkan budaya Makassar menjadi budaya unggul kelas dunia.

“Kita sungguh-sungguh dalam menegakkan budaya dan mempopulerkan budaya kita menjadi budaya unggul kelas dunia,” ucap Danny Pomanto.

Baca Juga : Pemkot Makassar Bersama PCNU Jadikan Hari Santri Sebagai Bentuk Simpati Satu Tahun Agresi Israel ke Palestina

Diketahui, momen HUT ke-416 telah dipersiapkan Wali Kota Makassar untuk memberi ruang kepada Fatmawati Rusdi berpamitan kepada seluruh masyarakat kota Makassar.

“Moment HUT ke 416, yang telah dipersiapkan Wali Kota Makassar, memberi ruang untuk berpamitan kepada seluruh masyarakat kota Makassar, tentunya menjadi hal yang membahagiakan bagi saya, kebersamaan yang terasa singkat, namun penuh kehangatan,” tutur Fatmawati Rusdi.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...