Logo Sulselsatu

Kepala Bapenda Makassar Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan HUT Kota Makassar

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Senin, 30 Oktober 2023 21:44

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Badan Pendapatan Daerah Kota Makassar menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan HUT Kota Makassar yang bertempat di Ruang Sipakatau, Kantor Wali Kota Makassar, Senin (30/10/2023).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto, Sekretaris Daerah Kota Makassar, M. Ansar, bersama dengan seluruh Asisten & Staf Ahli, Para Kepala SKPD, Para Kepala Bagian Setda, Para Camat, Para Dirut Perusda, dan Para Lurah Se-kOta Makassar.

Kepala Bapenda Makassar, yang juga menjadi Ketua Panitia, Firman Hamid Pagarra, menyampaikan terdapat banyak hal yang spesial di Hari Jadi Kota Makassar ke-416 tahun ini. Salah satunya adalah karnaval dengan melibatkan lebih dari tujuh ribu peserta. Karnaval ini menunjang Makassar sebagai kota kreatif yang baru-baru ini ditetapkan Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) yang akan dilaksanakan pada tanggal 2 November 2023 mendatang di Kawasan Center Point of Indonesia.

HUT Kota Makassar tahun ini akan berbeda dengan yang sebelumnya, dimana tahun ini dipilih kawasan Tugu MNEK kawasan Center Poin of Indonesia (CPI) sebagai lokasi acara. Tentunya dengan latar belakang Kapal Phinisi dan Rumah Tongkonan Toraja yang menjadi ciri khas Sulsel.

Konsepnya dikemas mirip dengan Festival Awa Odori di Jepang. Tujuh ribu peserta karnaval dibagi ke dalam 51 kelompok, setiap kelompok terdiri dari 150 orang. Karnaval ini nantinya akan diiringi dengan lagu Makassar Kota Dunia ditambah dengan ornamen perkusi yang diharapkan dapat mewujudkan sepadannya ini kuliner dan festival membuat Makassar sebagai kota festival.

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Lifestyle24 April 2025 07:36
Kartini Masa Kini Belajar Safety Riding Lewat Simulasi Berkendara
Memaknai Hari Kartini 2025, PT Astra Honda Motor (AHM) bersama 28 jaringan main dealer sepeda motor Honda di seluruh Indonesia kembali menggelar kampa...
Hukum23 April 2025 23:39
Kanwil Kemenkum Sulsel Siap Bangun Citra Kementerian Lewat Media Sosial
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Humas Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel), Selasa (22/4/2025), Bertempat d...
Makassar23 April 2025 22:56
Muhammadiyah Makassar Nyatakan Dukungan Penuh untuk Pemerintahan Appi-Aliyah
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Makassar menyatakan komitmennya mendukung penuh seluruh program Pemerintah Ko...
Makassar23 April 2025 22:05
Menparekraf Tinjau Makassar Creative Hub, Aliyah: Ini Masa Depan Ekonomi Kota
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, mendampingi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Teuku Riefky Ha...