Logo Sulselsatu

Bank Sulselbar Resmikan D’Lounge di Bandara Sultan Hasanuddin, Perluas Jangkauan Layanan Bagi Masyarakat

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 14 November 2023 17:01

Peresmian D'Lounge Bank Sulselbar di Bandara Sultan Hasanuddin. Foto: Istimewa
Peresmian D'Lounge Bank Sulselbar di Bandara Sultan Hasanuddin. Foto: Istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARBank Sulselbar resmi menghadirkan D’Lounge di Bandara Sultan Hasanuddin, Kota Makassar. Peresmian ini menjadi langkah awal Bank Sulselbar memperluas jangkauan layanan kepada semua masyarakat.

Direktur Utama Bank Sulselbar Yulis Suandi mengatakan, D’Lounge Bank Sulselbar ini tidak terbatas hanya pada layanan pemerintah daerah, melainkan layanan seperti bank umum lainnya.

“Peresmian D’lounge merupakan tonggak sejarah baru dan milestone Bank Sulselbar untuk memberikan layanan yang terdepan dan terkemuka. Sehingga seluruh stakeholder akan mendapatkan kemudahaan dalam menerima dan menggunakan produk-produk Bank Sulselbar,” kata Yulis saat peresmian, Senin (13/11/2023).

Baca Juga : Kalla Institute Gandeng Bank Sulselbar Jalin Kerja Sama Tingkatkan Kualitas Mahasiswa

D’Lounge menjadi langkah awal Bank Sulselbar membangun digital branch. Ke depannya, seluruh layanan Bank Sulselbar akan dapat diakses melalui D’Lounge. D’Lounge ini juga menyediakan money changer.

Selain bertujuan untuk mendukung bisnis Bank Sulselbar untuk memperluas pasar, D’Lounge juga memberikan layanan khusus untuk nasabah prioritas.

“Harapan manajemen ke dapan dengan adanya D’Lounge ini, nasabah akan mudah dapat mengakses layanan Bank Sulselbar, memberikan manfaat dan kebaikan untuk semua, serta dapat mengoptimalkan potensi pasar yang ada dengan layanan yang tepat guna,” jelas Suandi.

Baca Juga : OJK Bersama Bank Sulselbar Edukasi Literasi Keuangan kepada Pelajar dan UMKM

Suandi juga menjelaskan, D’Lounge diharapkan akan dapat meningkatkan market share Bank Sulselbar serta mendominasi ekosistem keuangan digital di Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...