Logo Sulselsatu

Darmawangsyah Muin Ajak 4 Ribu Relawan Anhar Rahman Doakan AIA Jadi Menteri

Asrul
Asrul

Kamis, 16 November 2023 09:14

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua DPD Gerindra Sulsel Andi Iwan Darmawan Aras atau AIA hadir bersama Darmawangsyah Muin (DM) pada acara temu relawan Caleg DPR RI Dapil Sulsel 1 Andi Anhat Rahman di Hotel Claro, Makassar pada Rabu (15/11/2023).

Hadir 4 ribu lebih relawan Anhar Rahman yang ada di Kota Makassar, mendengarkan arahan dan semangat yang diberikan dalam rangka memenangkan Pemilu 2024.

Pada kesempatan itu, DM mengajak kepada seluruh relawan Anhar Rahman untuk mendoakan AIA jadi menteri pada tahun 2024.

Baca Juga : Gerindra Sulsel Harga Mati Menangkan Andi Sudirman-Fatmawati

“Saya mau tanya semua relawan, kakak Ketua AIA kita doakan jadi gubernur atau menteri?,” tanya DM.

“Menteri,” jawab para relawan dan petinggi Gerindra Sulsel yang hadir diantaranya Edward Wijaya Horas, Harmansyah, Andi Tenri Indah.

“Kakak ketua, lebih banyak yang doakan ki jadi menteri. Insya Allah ini akan terwujud dengan catatan kita menangkan Bapak Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres tahun depan di Sulsel,” jelas Wakil Ketua DPRD Sulsel itu.

Baca Juga : Darmawangsyah Muin Tegaskan Gerindra Sulsel Solid Menangkan Sudirman-Fatma

Lebih jauh, DM yang juga disiapkan maju pada kontestasi Pemilihan Bupati Gowa tahun 2024 menyampaikan, para relawan Anhar Rahman akan lebih mudah diperjuangkan aspirasinya bila AIA jadi menteri.

“Tentu saudara saudara semua relawan Anhar Rahman di Makassar bila kakak Ketua AIA jadi menteri, sisa sampaikan aspirasinya ke Darmawangsyah Muin dan Anhar Rahman,” demikian DM.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum23 April 2025 23:39
Kanwil Kemenkum Sulsel Siap Bangun Citra Kementerian Lewat Media Sosial
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Humas Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel), Selasa (22/4/2025), Bertempat d...
Makassar23 April 2025 22:56
Muhammadiyah Makassar Nyatakan Dukungan Penuh untuk Pemerintahan Appi-Aliyah
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Makassar menyatakan komitmennya mendukung penuh seluruh program Pemerintah Ko...
Makassar23 April 2025 22:05
Menparekraf Tinjau Makassar Creative Hub, Aliyah: Ini Masa Depan Ekonomi Kota
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, mendampingi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Teuku Riefky Ha...
Video23 April 2025 21:33
VIDEO: Tahanan Kabur Kasus Narkoba Diringkus Kembali di Jeneponto
SULSELSATU.com – Buronan kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu, Sanoddin bin Kaimuddin, yang sempat kabur dari tahanan Polres Jeneponto pad...