Logo Sulselsatu

Partai Koalisi Sepakat Vonny Amelia Ketua TKD Prabowo-Gibran di Jeneponto

Asrul
Asrul

Rabu, 22 November 2023 19:23

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) tingkat Kabupaten Jeneponto menggelar pertemuan pada Selasa 21 November 2023 malam.

Anggota KIM diantaranya, Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, PBB, PSI, Garuda, Prima dan Gelora.

Ketua DPC Gerindra Jeneponto Vonny Ameliani Suardi menyampaikan bahwa pertemuan itu digelar dengan penuh suasana kekeluargaan yang turut dihadiri Bupati Jeneponto Iksan Iskandar selaku Ketua DPD II Golkar Jeneponto

Baca Juga : 5 Politisi Gerindra Asal Sulsel Resmi Dilantik di Senayan, Vonny Ameliani Siap Bersinergi Bangun Jeneponto

“Rapat partai koalisi Indonesia Maju tadi malam telah memutuskan saya sebagai Ketua TKD Prabowo-Gibran di Jeneponto,” kata Vonny kepada wartawan Rabu (22/11/2023).

Anggota DPRD Sulsel ini menyampaikan para ketua partai koalisi lainnya disepakati sebagai Wakil Ketua TKD.

“Mengenai sekretaris dan bendahara, dalam rapat diputuskan memberikan wewenang sepenuhnya kepada ketua TKD Prabowo-Gibran Jeneponto terpilih,” tutur Vonny.

Baca Juga : Gerindra Jeneponto Sebut Andalan Hati Paket Paling Ideal Lanjutkan Pembangunan di Sulsel

Vonny juga mengungkapkan pasca pemilihan Ketua TKD Jeneponto, langkah berikutnya yang akan dilakukan adalah mencari posko pemenangan.

“Saya sangat bersyukur pembahasan dan penentuan Ketua TKD Prabowo-Gibran berjalan lancar. Tentu setelah ini kita akan bekerja bersama untuk memenangkan Pak Prabowo dan Mas Gibran di Jeneponto,” kunci Vonny.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...