24 Guru dan Kepala Sekolah Berdedikasi Bakal Terima Penghargaan Dewan Pendidikan Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Peringatan hari guru nasional tahun ini juga diselenggarakan jajaran pengurus Dewan Pendidikan Kota Makassar (DPKM) di Hotel Max One Makassar, Senin (27/11/2023).
Peringatan hari guru ini dikemas dalam acara Anugerah Guru Berdedikasi dan Kepala Sekolah Inspiratif 2023.
Di momen ini, Dewan Pendidikan Kota Makassar akan menyerahkan penghargaan kepada 12 guru berdedikasi dan 12 kepala sekolah inspiratif di Kota Makassar.
Panitia pelaksana, Mahmud BM mengatakan para penerima penghargaan itu telah melewati serangkaian seleksi yang cukup ketat dari tim penjaringan dan tim seleksi yang ditunjuk Dewan Pendidikan Kota Makassar.
24 guru dan kepala sekolah penerima penghargaan itu berasal dari tiga jenjang satuan Pendidikan.
Mulai dari taman kanak-kanak dan sederajat, sekolah dasar dan sederajat serta Sekolah Menengah Pertama dan sederajat.
“Selain piagam penghargaan, Dewan Pendidikan juga akan memberikan hadiah uang tunai bagi para penerima award,” kata mantan Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar itu.
Ketua Dewan Pendidikan Kota Makassar, Rudianto Lallo mengatakan apresiasi untuk guru dan kepala sekolah ini merupakan komitmen dan perhatian pemerintah kota Makassar terhadap profesi guru.
Menurut dia, profesi guru merupakan tugas mulia yang senantiasa perlu diapresiasi semua pihak.
“Anugerah guru berdedikasi ini merupakan event ketiga yang dilakukan Dewan Pendidikan Kota Makassar dalam kurun waktu tiga tahun terakhir ini,” kata Ketua DPRD Kota Makassar itu.
Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto dijadwalkan akan hadir dan menyerahkan langsung penghargaan kepada 12 guru berdedikasi dan 12 kepala sekolah inspiratif Makassar.
Sejumlah kepala sekolah dan pimpinan SKPD lingkup pemerintah kota Makassar juga diundang hadir.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News