KALLA Launching Program CSR Satuan Pendidikan Tanggap Bencana di Sekolah Islam Athirah
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Mendukung kesiapan sekolah dalam menghadapi bencana alam, KALLA berinisiatif bersama PMI Kota Makassar dan Kalla Rescue menggelar program Corporate Social Responsibility bertempat di Auditorium Sekolah Islam Athirah di Jalan Kajolalido Kota Makassar pada Jum’at (8/12/2023).
Program ini dicetuskan berdasarkan data dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang menyebutkan bahwa dalam 10 tahun terakhir, bencana banjir (35 persen), angin puting beliung (30 persen) dan tanah longsor (23 persen) menjadi bencana alam yang paling sering terjadi.
Bencana tersebut berasal dari iklim yang tidak dapat dikontrol oleh manusia. Sehingga dibutuhkan persiapan untuk menghadapi bencana tersebut yang sewaktu-waktu dapat terjadi.
Launching program ini dihadiri oleh Subhan Djaya Mappaturung selaku Chief Corporate Secretary, Legal & Marketing Officer KALLA, Syamril selaku Direktur Sekolah Islam Athirah bersama manajemen, Dinas Pendidikan provinsi Sulawesi Selatan, Dinas Pendidikan kota Makassar, pengurus dan staff PMI kota Makassar, BKMKG Wilayah IV kota Makassar, Dinas Damkar kota Makassar dan Basarnas kota Makassar.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh guru, staff dan siswa/i Sekolah Islam Athirah yang nantinya akan mengikuti kegiatan ini.
Direktur Sekolah Islam Athirah Syamril mengatakan, beberapa waktu lalu telah dilaunching gerakan Basirah yang merupakan akronim dari Bersih, Asri, Sehat, Indah Rapi, Aman, Sehat yang sejalan dengan program Satuan Pendidikan Tanggap Bencana ini.
“Kami tentu berharap program ini akan membuat kami semua nantinya belajar melakukan mitigasi bencana karena kita berada di wilayah yang rawan bencana. Terima kasih atas seluruh dukungan berbagai pihak atas kegiatan ini,” ungkap Syamril.
Dengan tema ‘Mewujudkan Satuan Pendidikan Aman Bencana di Sekolah Islam Athirah’, program ini nantinya akan berlangsung selama 1 semester dengan rincian 12 kali pertemuan. Target pesertanya sebanyak 80 peserta yang terdiri dari peserta didik, guru dan staff.
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel Wilayah II Firdaus juga mengapresiasi kegiatan ini untuk peserta didik khususnya di Sekolah Islam Athirah.
“Melalui program ini, kami berharap sekolah menjadi wilayah yang aman bagi anak-anak kita untuk berkumpul dan belajar. Kami dari Dinas Pendidikan Sulsel memberikan apresiasi kepada KALLA dalam memberikan fasilitas pelaksanaan program ini sebagai salah satu program CSR,” jelas Firdaus.
Pemateri kegiatan ini nantinya berasal dari PMI kota Makassar, Badan Penanggulangan Bencana Daerah kota Makassar, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kota Makassar, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan kota Makassar, Dinas Sosial kota Makassar, Basarnas Kelas A kota Makassar, BMKG Wilayah IV kota Makassar, Kwarcab Pramuka kota Makassar dan narasumber lainnya yang berkompeten dibidang mitigasi bencana.
Harapannya program ini dapat mencipakan lokasi, konstruksi, desain, penataan dan jalur evakuasi yang aman dari bencana.
Sehingga tercipta budaya untuk selalu memastikan setiap sudut sekolah siap dan aman melalui peningkatan kemampuan mereka dalam menghadapi bencana Selain itu, terdapat peralatan dan perlengkapan kesiapsiagaan bencana.
Kegiatan launching ini kemudian ditutup dengan simbolis pemberian selamat kepada perwakilan guru, staff dan siswa Sekolah Islam Athirah yang akan mengikuti kegiatan ini kedepannya.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News