Logo Sulselsatu

Sofha Marwah Bahtiar Sampaikan Bela Sungkawa Atas Meninggalnya Hasnah Syam

Asrul
Asrul

Kamis, 21 Desember 2023 20:10

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, BARRU – Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK Sulsel, Sofha Marwah Bahtiar, turut berbelasungkawa atas meninggalnya drg Hasnah Syam, isteri Bupati Barru Suardi Saleh, yang juga merupakan Ketua TP PKK Barru.

Sofha Marwah bahkan langsung melayat ke rumah duka di Rumah Jabatan Bupati Barru, Rabu malam, 20 Desember 2023. Ia didampingi Ketua TP PKK Kota Makassar Indira Yusuf Ismail beserta sejumlah pengurus TP PKK Sulsel.

“Atas nama seluruh pengurus Tim Penggerak PKK dan Dekranasda Sulsel, kami menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya Ibu drg Hasnah Syam. Semoga seluruh amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan,” kata Sofha Marwah.

Baca Juga : Pj Ketua Dekranasda Sulsel Silaturahmi Bersama Pengurus KKSS Jawa Tengah di Solo

Sofha Marwah menilai, semasa hidupnya Hasnah Syam merupakan sosok perempuan yang luar biasa. Ia bukan hanya berperan sebagai Ketua Tim Penggerak PKK dan Dekranasda Sulsel, tetapi juga sebagai Anggota DPR RI.

Diketahui, Hasnah Syam meninggal pada Rabu dini hari, 20 Desember 2023, pukul 02.58 WITA, di Sunway Hospital Kuala Lumpur, Malaysia, setelah menjalani perawatan akibat sakit yang dideritanya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...