Logo Sulselsatu

Firman Pagarra Resmi Jadi Penjabat Sekretaris Daerah

Asrul
Asrul

Kamis, 04 Januari 2024 19:10

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Firman Hamid Pagarra telah resmi mengemban amanah sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar.

Firman saat ini mejabat sebagai kepala Badan pendapatan Daerah (Bappenda) Kota Makassar resmi mendapatkam Surat Keputusan (SK) dari gubernur.

Hal ini telah dikonfirmasi langsung Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Akhmad Namsum.

Baca Juga : Pj Sekda Makassar Tekankan Perencanaan Berdasarkan Data Akurat

“Iya, Pak Firman Pagarra. Statusnya Pj” kata Namsum,Kamis (4/1/2024).

SK tersebut diserahkan langsung Pj Sekretaris Provinsi Sulsel Andi Muhammad Arsjad yang didampingi Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulsel Sukarniaty Kondolele di Kantor Gubernur.

“Tadi pagi (penyerahan SK),” pungkas Namsum saat dihubungi wartawan.

Baca Juga : Pj Sekda Makassar Dukung Penuh Jappa Jokka Cap Go Meh

Diketahui sebelumnya Wali Kota Makassar Danny Pomanto menunjuk Muhammad Yasir sebagai Pelaksana Harian (Plh) Sekda Kota Makassar.

Menggantikan M Ansar pensiun pada 31 Desember 2023. kemudian digantikan Muhammad Yasir per tanggal 2 Januari 2024.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan02 Mei 2025 19:39
Momentum Hardiknas, Bupati Husniah Talenrang Kampanyekan Gowa Cerdas
Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tingkat Kabupaten Gowa menjadi momentum untuk mengkampanyekan program Gowa Cerdas....
Bisnis02 Mei 2025 19:33
PLN UIP Sulawesi Sukses Rampungkan Pembangunan SUTT 150 kV PLTMG Luwuk-Toili
PLN Unit Induk Pembangunan (UIP) Sulawesi kembali menorehkan pencapaian penting dalam upaya memperkuat infrastruktur ketenagalistrikan di Pulau Sulawe...
Makassar02 Mei 2025 19:26
Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, OJK Bersama BI dan Kemenag Edukasi Keuangan Ilegal dan Penipuan Haji Umrah
Kantor OJK Provinsi Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat (OJK Sulselbar) bersama dengan Bank Indonesia (BI) dan Kementerian Agama Sulsel kolaborasi men...
News02 Mei 2025 18:43
Siap Digelar, Digiland 2025 Telkom Dapat Dukungan dari Gubernur DKI Jakarta
Direktur Utama PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) Ririek Adriansyah beserta jajaran telah melakukan audiensi kepada Gubernur DKI Jakarta Pramo...