Logo Sulselsatu

Disambut Antusias Warga Kecamatan Bontoala, Caleg DPRD Makassar Partai NasDem Ruslan Lallo Komitmen Wujudkan Harapan Masyarakat

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Sabtu, 20 Januari 2024 19:04

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Calon Anggota Legislatif DPRD Dapil 2 Kota Makassar, dari Partai Nasdem, Ruslan Lallo kembali melakukan blusukan di tiga kelurahan di kecamatan Bontala Kota Makassar, Sabtu, (20/01/2024).

Tiga titik kelurahan yang dikunjungi oleh politisi dengan tagline Ajji’aMo yaitu, Kelurahan bontoala, Kelurahan Bontoala Tua, Kelurahan Bontoala Parang.

Pada blusukan ini, Ruslan Lallo terlihat mendatangi satu per satu rumah warga bertegur sapa dan menyerap aspirasi warga setempat.

Baca Juga : Ruslan Lallo Unjuk Kekuatan, Siap Menangkan Seto-Kiki di Pilwalkot Makassar

Caleg DPRD Makassar Partai NasDem Ruslan Lallo Disambut Antusias Warga Kecamatan Bontoala, (Sulselsatu.com)

Kehadiran Ruslan Lallo bersama tim di setiap wilayah yang disambanginya disambut gembira oleh warga setempat.

Hariani seorang tokoh masyarakat di Kecamatan Bontoala mengatakan warga setempat merasa sangat senang dikunjungi dan bisa menyampaikan langsung harapan-harapan mereka di depan Caleg Nasdem nomor urut Dua itu.

Baca Juga : Raih Suara Signifikan, Ruslan Lallo Jadi Wakil NasDem di Dapil 2 untuk DPRD Makassar

“Memang kegiatan sosialisasi dengan hadir secara langsung di hadapan masyarakat seperti ini sangat diharapkan oleh masyarakat, makanya sangar wajar masyarakat itu sangat senang ketika Pak Ruslan itu Hadir” ujarnya.

Lebih lanjut, Hariani mengatakan, Sosok Ruslan Lallo sudah tidak asing lagi bagi warga Kecamatan Bontoala.

Dia menilai sosok Ruslan Lallo sangat ramah dan murah senyum. Berbeda seperti calon yang lain hanya pada saat momentum pemilu terlihat ramah.

“Memang Pak Haji Ruslan sudah lama saya kenal, Pak Haji ini sosok yang sangat ramah dibanding caleg lain yang hanya datang ketika pemilu.” ungkapnya.

Sementara itu, Ruslan Lallo mengaku dirinya merasa bersyukur dengan sambutan meriah warga yang menerima kedatangannya.

Ruslan Lallo menyebut aksi blusukan ini sebagai bukti nyata untuk menyentuh langsung seluruh lapisan masyarakat. Dia mengaku siap perjuangan harapan warga di dapilnya.

“Ini merupakan bukti bahwa kita menyentuh seluruh lapisan masyarakat” kata Ruslan Lallo.

Untuk itu, Ruslan Lallo juga berharap kegiatan blusukan dengan door to door tersebut, diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada dirinya.

“Saya memang suka turun langsung menemui masyarakat untuk bercengkrama bersama dan mendengarkan keluh kesah masyarakat,”pungkasnya.

Untuk diketahui, Ruslan Lalo maju maju sebagai calon anggota legislatif Kota Makassar untuk Daerah Pemilihan (Dapil) 2 kota Makassar meliputi kecamatan Tallo, Ujung Tanah, Bontoala, Wajo, dan Sangkarrang.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...
Politik26 November 2024 15:49
Seto Mencoblos di TPS 4, Rezki di TPS 11 Rappocini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi siap menggunakan...
Bisnis26 November 2024 15:31
Khusus Rute Pinrang dan Sengkang, Cahaya Bone Beri Potongan Harga Rp50 Ribu
Salah satunya dengan kolaborasi bersama Kallafriends menghadirkan program #ditraktirkallafriends dengan promo potongan harga hingga 50 ribu ripuah yan...
Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...