Logo Sulselsatu

Demokrat Sulsel Optimis Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran di Sulsel

Asrul
Asrul

Jumat, 26 Januari 2024 16:45

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Demokrat Sulsel Ni’matullah optimis memenangkan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming di Sulsel satu putaran.

“Demokrat pakai survei indikator politik baik untuk di daerah pemilihan dan pilpres yang saat ini posisi survei Prabowo-Gibran sudah berada pada posisi 48 persen Lebih. Jadi kami optimis satu putaran, karena dengan waktu yang tersisa masih butuh 2 persen saja dan kami rasa bisa capai bahkan lebih,” katanya.

Ni’matullah menyampaikan bahwa TKD Sulsel menargetkan kemenangan Prabowo-Gibran di Sulsel 60 persen, saat ini sudah mencapai 54 persen, dimana survei Prabowo-Gibran unggul di 21 kabupaten kota di Sulawesi Selatan.

Baca Juga : Tingkatkan Kompetensi, Demokrat Sulsel Instruksikan Legislator Wajib Punya Desa Binaan

“Pada pilpres 2019 kemarin Prabowo dapat 52 persen di Sulsel padahal melawan incumbent pak Jokowi saat itu. Sementara tahun ini sisa 3 kabupaten yang beda tipis. Jadi sangat optimis menang satu putaran,” ungkapnya.

Ni’matullah yang juga wakil ketua DPRD Sulsel menilai, bahwa pemilihan presiden memang baiknya satu putaran saja agar tidak ada perpanjangan konflik dan perpecahan, sehingga bisa rukun kembali agar bangsa Indonesia bisa lebih maju lagi dan masyarakat bisa terurus dengan baik.

“Saya sebagai masyarakat dan politisi berharap setiap pemilu dan pilpres lebih adem dan tidak terjadi perpecahan, karena setelah pilpres masih ada agenda besar Pilkada. Jadi kalau pilpres bisa satu putaran kita punya waktu persiapan untuk Pilkada,” jelasnya.

Baca Juga : Berpengalaman dan Peduli, Ni’matullah Nilai Hati Damai Pemimpin Ideal di Gowa

Selain itu, kata Ni’matullah disisi lain jika pilpres hanya satu putaran, pemerintah juga bisa menghemat anggaran Pemilu yang estimasi Rp17 triliun sampai Rp20 triliun.

“Lebih baik anggaran itu digunakan untuk kepentingan masyarakat karena nilainya cukup besar,” tegasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...