SULSELSATU.com, MAKASSAR – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Makassar New Port (MNP) tahap satu pada Kamis (22/2/2024). Makassar New Port menjadi pelabuhan terbesar di Indonesia Timur.
Presiden Jokowi didampingi Menteri Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Perhubungan Budi Setiyadi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin, dan Wali Kota Makassar Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto.
Makassar New Port disebut sebagai pelabuhan terbesar kedua setelah Tanjung Priok di Jakarta. Pelabuhan ini merupakan yang terbesar di Indonesia Timur.
Baca Juga : Kehadiran MNP Tingkatkan Infrastruktur Pelabuhan di Indonesia
“Mengucapkan bismillahirohmanirohim, hari ini saya meresmikan Makassar New Port di Makassar, Sulawesi Selatan,” kata Presiden Jokowi di Makassar New Port di Kota Makassar.
Makassar New Port memiliki kapasitas hingga 2,5 juta Teus. Investasi yang dikeluarkan mencapai Rp5,4 triliun. MNP memiliki kedalaman 16 meter yang sangat baik untuk kapal-kapal besar bersandar.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar