Logo Sulselsatu

Indira Jusuf Ismail Masuk Radar Usungan PPP di Pilwali Makassar

Asrul
Asrul

Senin, 11 Maret 2024 12:49

Sekretaris DPC PPP Makassar Rahmat Taqwa Qurais bersama Indira Jusuf Ismail (tengah). Ist
Sekretaris DPC PPP Makassar Rahmat Taqwa Qurais bersama Indira Jusuf Ismail (tengah). Ist

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kontestasi Pemilihan Wali Kota Makassar tahun 2024 mulai terasa, sejumlah partai politik sudah membangun komunikasi dengan calon kandidat yang akan berlaga.

Salah satu yang sudah menjajaki adalah, DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Makassar. Partai berlambang Ka’bah itu membuka komunikasi dengan Indira Jusuf Ismail.

Baca Juga : Transisi Mulus, RTQ Tegaskan Fraksi PPP Makassar Dukung Pemerintahan Munafri-Aliyah

Indira Jusuf Ismail adalah istri Wali Kota Makassar dua periode Moh Ramdhan Pomanto.

Sekretaris DPC PPP Makassar Rahmat Taqwa Qurais mengatakan pihaknya sudah membangun komunikasi secara langsung kepada Indira.

“PPP Kota Makassar menjajaki untuk mengusung Ibu Indira Jusuf Ismail pada Pilkada Kota Makassar tahun ini. Sudah komunikasi juga, bahkan kami sudah beberapa bulan meminta ke Ibu (Indira) dan Pak Wali (Danny),” ujar Rahmat, Senin (11/3/2024).

Baca Juga : Rahmat Taqwa Kembali Jabat Ketua Fraksi PPP DPRD Makassar

“Kami sudah intens komunikasi, partai juga sudah memberikan lampu hijau untuk membangun kebersamaan agar pada Pilwali ini beliau bisa kita usung,” sambung Ketua Fraksi PPP DPRD Makassar itu.

Ketua Komisi A DPRD Makassar ini menyampaikan beberapa alasan partainya ingin mengusung Indira pada Pilwali November 2024.

“PPP sebagai salah satu partai koalisi pemerintahan Danny Pomanto, mengharapkan kesuksesan yang sudah diraih sampai hari ini harus dilanjutkan di periode berikutnya, sehingga kami memilih untuk membuka komunikasi ke Ibu Indira Jusuf Ismail untuk diusung sebagai calon wali kota pada Pilwali Kota Makassar tahun ini,” jelasnya.

Baca Juga : Berdayakan Anak Muda, Intip Fasiltas Longwis Maipa Rachmat

Soal beredarnya kabar menantu Danny Pomanto dan Indira, Udin Saputra Malik yang juga dikabarkan akan maju di Pilwali dan diusung PPP, Rahmat mengatakan hal itu kembali ke partainya PDIP.

“Terkait dokter Udin kami kembalikan ke partainya, karena pak dokter baru saja terpilih sebagai Anggota DPRD kota Makassar dari Fraksi PDI Perjuangan, sehingga kami mengembalikan keputusan ke partainya,” tuturnya.

Untuk diketahui, sejumlah nama diprediksi kuat akan maju dalam kontestasi Pilwali Makassar tahun 2024 selain Indira, diantaranya Ketua DPRD Makassar Rudianto Lallo.

Baca Juga : Rahmat Taqwa Gelar Maulid Akbar, Hadirkan Gus Romy, Danny Hingga Indira-Ilham

Selanjutnya eks Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi, Ketua Golkar Makassar Munafri Arifuddin, Ketua KONI Makassar Ahmad Susanto dan sejumlah nama lain.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Metropolitan09 April 2025 00:02
Hotel Grand Kalampa Takalar Mengaku Dirugikan Oknum Pengguna Aplikasi Michat
SULSELSATU.com, TAKALAR – Manajemen Hotel Grand Kalampa di Takalar, Sulawesi Selatan, mengaku mengalami kerugian akibat ulah oknum pengguna apli...
Internasional08 April 2025 20:05
IUMS Serukan Aksi Militer dan Boikot Global terhadap Israel dalam Fatwa Terbaru
SULSELSATU.com – Sekelompok ulama terkemuka dari Persatuan Ulama Muslim Internasional (IUMS) mengeluarkan fatwa langka yang menyerukan jihad mel...
Video08 April 2025 19:51
VIDEO: Direktur RSUD Lanto Dg Pasewang Jeneponto Minta Maaf atas Kekecewaan Keluarga Pasien
SULSELSATU.com – Direktur RSUD Lanto Dg Pasewang Kabupaten Jeneponto, dr. St. Pasriany, menggelar konferensi pers yang digelar di aula rumah sak...
OPD08 April 2025 19:00
Rp32 Miliar Digelontorkan untuk Perbaikan Jalan Hertasning, DPRD Pastikan Dikerja Tahun Ini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisi D DPRD Provinsi Sulawesi Selatan menegaskan komitmennya untuk mengawal proyek perbaikan Jalan Hertasning di Kota M...