Logo Sulselsatu

Meity Rahmatia Siapkan Hadiah Umrah Bagi Santri Pesantren Al Bayan Penghafal 30 Jus

Asrul
Asrul

Selasa, 26 Maret 2024 21:07

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota DPRD Sulsel Meity Rahmatia hadir sebagai narasumber utama pada acara Ramadan Inspirasi di Pondok Pesantren Al Bayan Hidayatullah Makassar, Selasa (26/3/2024).

Ratusan santriwati sangat antusias mengikuti kegiatan bertajuk “Menjadi Generasi Muslimah yang Produktif dan Bermanfaat”.

Anggota DPRD Sulsel itu berbicara banyak kepada ratusan perempuan terkait bagaimana peran seorang perempuan untuk menjadi tangguh dan bisa menginspirasi kepada masyarakat luas.

Baca Juga : Meity Rahmatia Dorong Ekonomi Kerakyatan Lewat Sosialisasi Empat Pilar MPR di Sulsel

“Saya memaparkan kepada ratusan santriwati di Yayasan Al Bayan, Pesantren Hidayatullah, agar bagaimana bisa menginspirasi mereka dengan berbagai pengalaman saya,” ucapnya.

Anggota DPR RI terpilih periode 2024-2029 itu berbicara banyak hal, mulai dari kiprah perempuan di dunia politik hingga bagaimana perempuan menjadi praktisi maupun akademisi.

“Mereka bertanya berbagai hal, saya menjelaskan kepada mereka, seorang perempuan yang ingin menjadi praktisi maupun terjun politik bagaimana bisa memanajemen waktu, terutama di bulan ramadan ini untuk selalu ikhtiar,” tuturnya.

Baca Juga : Lapas Kelebihan Penghuni, Meity Rahmatia Dukung Langkah Program Amnesti Narapidana

Perihal peran perempuan di kancah politik, Meity Rahmatia mengaku sangat penting bagaimana sebagai legislator perempuan bisa menyuarakan apa yang menjadi aspirasi dari perempuan itu sendiri.

“Sangat penting sekali ada keterwakilan perempuan di dunia politik, jadi memang butuh seorang perempuan, banyak hal yang akan disalurkan sebagai legislator perempuan mulai dari pengaduan ketahanan keluarga, kemudian pendidikan serta hal-hal lain yang memperjuangkan kepentingan kaum wanita,” tutupnya.

Pada kesempatan tersebut, Owner Meida Wisata ini menyiapkan hadiah umrah bagi santri maupun santriwati penghafal al-qur’an 30 jus.

Baca Juga : Kakanwil Ditjenpas Sulsel Terima Kunjungan Meity Rahmatia, Bahas Over Kapasitas dan Anggaran Pemasyarakatan

“Alhamdulillah 1 Mei itu ulang tahun saya, nah sebagai rasa syukur, kami mengajak bagi 3 orang santri atau santriwati yang bisa menghafal al-qur’an 30 jus untuk umrah sama-sama, demikian Meity.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Otomotif11 Mei 2025 19:05
Fazzio Modifest 2025 Bakal Berlangsung di TSM Makassar 28 Mei Mendatang
PT Suracojaya Abadimotor (SJAM), main diler sepeda motor Yamaha untuk Provinsi Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar) kembali menyelenggarakan Fazzio ...
Sulsel11 Mei 2025 18:58
Bupati Husniah Kunjungi Masyarkat Miskin Ekstrem, Tinjau Proses Pembangunan Bedah Rumah
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa terus berkomitmen dalam mewujudkan Gowa yang semakin sejahtera....
Ekonomi11 Mei 2025 18:11
Kredit Produktif Masih Dominasi Penyaluran Kredit di Sulsel Posisi Maret 2025
Kredit produktif masih penyaluran kredit di Sulsel pada triwulan pertama 2025. Porsinya mencapai 57 persen dengan total Rp89,39 triliun selama year-on...
Ekonomi11 Mei 2025 17:31
Berbekal Pinjaman Modal dan Pendampingan BRI, Perempuan Tangguh Ini Dirikan Kelompok Wanita Tani di Kaki Gunung Ciremai
SULSELSATU.com, KUNINGAN – Dari sebuah desa kecil di kaki Gunung Ciremai, terselip sebuah cerita yang bertumpu pada perjuangan tiada lelah. Hayanah,...