Logo Sulselsatu

Meity Rahmatia Siapkan Hadiah Umrah Bagi Santri Pesantren Al Bayan Penghafal 30 Jus

Asrul
Asrul

Selasa, 26 Maret 2024 21:07

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota DPRD Sulsel Meity Rahmatia hadir sebagai narasumber utama pada acara Ramadan Inspirasi di Pondok Pesantren Al Bayan Hidayatullah Makassar, Selasa (26/3/2024).

Ratusan santriwati sangat antusias mengikuti kegiatan bertajuk “Menjadi Generasi Muslimah yang Produktif dan Bermanfaat”.

Anggota DPRD Sulsel itu berbicara banyak kepada ratusan perempuan terkait bagaimana peran seorang perempuan untuk menjadi tangguh dan bisa menginspirasi kepada masyarakat luas.

Baca Juga : Meity Rahmatia Ajak Warga Sulsel Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

“Saya memaparkan kepada ratusan santriwati di Yayasan Al Bayan, Pesantren Hidayatullah, agar bagaimana bisa menginspirasi mereka dengan berbagai pengalaman saya,” ucapnya.

Anggota DPR RI terpilih periode 2024-2029 itu berbicara banyak hal, mulai dari kiprah perempuan di dunia politik hingga bagaimana perempuan menjadi praktisi maupun akademisi.

“Mereka bertanya berbagai hal, saya menjelaskan kepada mereka, seorang perempuan yang ingin menjadi praktisi maupun terjun politik bagaimana bisa memanajemen waktu, terutama di bulan ramadan ini untuk selalu ikhtiar,” tuturnya.

Baca Juga : Politisi PKS Asal Sulsel Meity Rahmatia Masuk Unsur Pimpinan Fraksi MPR

Perihal peran perempuan di kancah politik, Meity Rahmatia mengaku sangat penting bagaimana sebagai legislator perempuan bisa menyuarakan apa yang menjadi aspirasi dari perempuan itu sendiri.

“Sangat penting sekali ada keterwakilan perempuan di dunia politik, jadi memang butuh seorang perempuan, banyak hal yang akan disalurkan sebagai legislator perempuan mulai dari pengaduan ketahanan keluarga, kemudian pendidikan serta hal-hal lain yang memperjuangkan kepentingan kaum wanita,” tutupnya.

Pada kesempatan tersebut, Owner Meida Wisata ini menyiapkan hadiah umrah bagi santri maupun santriwati penghafal al-qur’an 30 jus.

Baca Juga : Profil Meity Rahmatia, Politisi Perempuan PKS Satu-satunya di Sulsel Tembus Senayan

“Alhamdulillah 1 Mei itu ulang tahun saya, nah sebagai rasa syukur, kami mengajak bagi 3 orang santri atau santriwati yang bisa menghafal al-qur’an 30 jus untuk umrah sama-sama, demikian Meity.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...
Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...