Logo Sulselsatu

Mizar Roem Apresiasi Pj Gubernur Sulsel Beri Perhatian Lebih di Sektor Pertanian

Asrul
Asrul

Selasa, 26 Maret 2024 18:34

Wakil Ketua Banggar DPRD Sulsel Mizar Roem. Ist
Wakil Ketua Banggar DPRD Sulsel Mizar Roem. Ist

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPRD Sulsel Mizar Roem memberi apresiasi kepada Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin yang begitu serius memberi perhatian pada sektor pertanian di masa kepemimpinannya.

Mizar mengatakan perhatian Bahtiar pada sektor pertanian begitu nyata dengan pengalokasian anggaran pada APBD provinsi yang nilai anggarannya sangat besar.

“Kami melihat perhatian Pj Gubernur Sulsel di sektor pertanian sangat tinggi, tentu ini sesuatu yang harus kita apresiasi atas upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Mizar kepada wartawan di Kantor DPRD Sulsel, Selasa (26/3/2024).

Baca Juga : Soroti Dampak Smelter PT Huadi, Abdul Rahman Desak Tanggung Jawab Penuh dari Perusahaan

Legislator Sulsel Dapil 5 ini merinci sejumlah anggaran yang dirancang Pj Gubernur Sulsel pada APBD pokok tahun 2024.

“Khusus untuk pengadaan bibit saja nilai anggarannya sangat besar yakni kurang lebih Rp300 miliar,” kata Anggota Komisi D DPRD Sulsel ini.

Sementara untuk anggaran infrastruktur jalan kata Mizar, masih mini. Dia menyebut hanya dikisaran Rp40 miliar pada APBD pokok.

Baca Juga : Komisi C DPRD Sulsel Tahan Anggaran Penyertaan Modal ke PT Sulsel Andalan Energi, Ini Alasannya

Ruas jalan provinsi di Sulsel kata Mizar ada 2 ribu kilometer, sementara yang butuh perbaikan sekitar 500 kilometer.

“Anggaran yang dibutuhkan untuk perbaikan jalan itu sekitar Rp2 triliun. Tetapi, mungkin Pj Gubernur menganggap lebih penting mensupport sektor pertanian dibanding perbaikan jalan,” jelasnya.

Mizar pun berharap agar besarnya anggaran yang digelontorkan untuk sektor pertanian mampu memberikan dampak yang baik perekonomian warga.

Baca Juga : Lahan Pemprov di CPI Belum Diserahkan, Dewan Ancam Cabut Izin PT Yasmin

“Semoga bantuan bibit ini bisa benar-benar dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat, agar anggaran perbaikan jalan yang dikorbankan tidak sia-sia,” tutup politisi berdarah Sinjai ini.

Sebelumnya Bahtiar mengaku, pemerintah bersama seluruh stakeholder terkait harus membantu masyarakat, khususnya petani, nelayan, dan peternak, untuk meningkatkan pendapatannya. Termasuk perbankan, melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR).

“Kita harus bantu dulu petani kita, kita harus bantu dulu peternak kita, kita harus bantu dulu nelayan kita. Yang lain gampang kita perbaiki. Ini harus kita dorong, bagaimana kita mengelola untuk kesejahteraan masyarakat,” katanya saat menghadiri peringatan HUT Kabupaten Pinrang yang ke-64 belum lama ini.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Entertainment11 Mei 2025 17:07
Puncak H3YSTAR, Tri Rayakan Semangat Anak Muda di SMAN 11 Makassar Bareng The Changcuters
SMAN 11 Makassar berubah menjadi lautan semangat dan keceriaan saat menjadi tuan rumah Big Event H3YSTAR, program Indosat Ooredoo Hutchsion (Indosat a...
Politik11 Mei 2025 15:47
Golkar Sulsel Panaskan Mesin di Palopo, Taufan Pawe Incar Kemenangan Dimulai dari Luwu Raya
SULSELSATU.com, PALOPO – Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan, Taufan Pawe, menegaskan komitmennya untuk mengembalikan kejayaan Partai Golkar,...
Hukum11 Mei 2025 14:42
Kejagung Gandeng TNI Jaga Keamanan, Personel Diterjunkan ke Daerah
SULSELSATU.com, JAKARTA – Tentara Nasional Indonesia (TNI) mulai mengerahkan personelnya untuk memperkuat pengamanan di lingkungan Kejaksaan Tin...
Olahraga11 Mei 2025 13:11
Tavares Protes Sanksi Yuran Fernandes: Ini Bukan Cerminan Sepak Bola yang Sehat
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, menyuarakan ketidaksetujuannya terhadap sanksi larangan bermain selama 12 bul...