NasDem Siapkan Putri Dakka Maju di Pilkada Luwu Utara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – DPD NasDem Sulsel mulai menyiapkan sejumlah kadernya untuk ikut bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) sebagai Calon Bupati/Wali Kota maupun calon wakil bupati/wali kota.
Salah satu yang turut dipersiapkan secara matang oleh NasDem Sulsel adalah, Pilkada Luwu Utara. Diketahui, pada perhelatan ini Bupati Indah Putri Indriani tak lagi maju karena sudah menjabat dua periode.
Sekretaris DPW NasDem Sulsel Syaharuddin Alrif mengatakan ada beberapa kader di Luwu Utara yang dipersiapkan, salah satunya adalah Putri Dakka.
Diketahui Putri Dakka saat ini tercatat sebagai Ketua DPD NasDem Luwu Utara, pada Pileg 14 Februari lalu pengusaha kosmetik itu maju sebagai Caleg DPR RI dan meraih suara kurang lebih 50 ribu.
“Iya kader NasDem di Lutra tentu kita persiapkan maju Pilkada. Diantaranya Putri Dakka, Awaluddin, Haeruddin Ismail dan H Mahfud,” kata Syahar kepada wartawan, Selasa (2/4/2024).
Dibawah kepemimpinan Putri Dakka, torehan Partai NasDem di Luwu Utara naik satu kursi pada Pileg 2024. Sementara pada Pileg 2019 NasDem hanya mendapatkan empat kursi.
Torehan 5 kursi ini membuat Partai NasDem berhasil mempertahankan posisi sebagai Wakil Ketua DPRD Luwu Utara periode 2024-2029.
Syahar melanjutkan bahwa Putri Dakka bersama 3 nama lainnya tersebut untuk mulai membangun komunikasi dengan lintas partai, termasuk tokoh-tokoh yang diprediksi akan bertarung di Pilkada Luwu Utara.
“Ya tentu saja komunikasi dengan semua partai di Luwu Utara harus terbangun. Makanya kita minta mereka untuk mulai menjajaki dari sekarang,” ujar Wakil Ketua DPRD Sulsel ini.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News