SULSELSATU.com, MAKASSAR – Nicholas Saputra bersama Putri Marino dan Jihane Almira datang ke Makassar menyapa penonton film The Architecture of Love.
Film Architecture of Love dibintangi oleh Nicholas Saputra sebagai River dan Putri Marino sebagai Raia. Mereka saling terlibat dalam kisah yang mencari penyembuhan akibat trauma di New York.
Memainkan peran sebagai River, Nicholas Saputra mengakui lebih belajar dalam menaruh simpati kepada orang lain.
Baca Juga : Tayang Lebaran 2025, Starvision Angkat Kisah Cinta Raim Laode ke Layar Lebar dalam Film Komang
“Belajar dalam memahami orang lain atas benerapa tindakan yang dianggap tidak mengenakkan,” kata Nicholas saat press conference di Mall Panakkukang Makassar, Kamis (2/5/2024).
The Architecture of Love adalah film dari adaptasi novel dengan judul yang sama karya Ika Natassa. Menceritakan kisah River dengan traumanya akibat kecelakaan yang mengakibatkan istri dan calon anaknya meninggal.
Trauma itu membawanya hingga menetap sementara itu New York. Di sana, ia bertemu dengan Raia, seorang penulis terkenal yang ‘lari’ mencari penyembuhan.
Baca Juga : Mainkan Kisah Nyata, Pemain Film Petaka Gunung Gede “Didatangi” si Pemilik Cerita
Raia mengalami patah hati dan trauma dalam hubungan akibat diselingkuhi oleh suaminya.
River dan Raia saling melengkapi dan membawa arti kehadiran masing-masing dan bisa saling menyembuhkan.
Film The Architecture of Love tayang perdana pada 30 April 2024. Dengan latar cerita terjadi di New York dan Jakarta.
Baca Juga : Film Kaka Boss Hadirkan Komedi Khas Keluarga Timur, Tawa yang Mengandung Bawang
Sementara itu, Putri Marino yang memerankan Raia merasa memiliki sedikit kesamaan atas karakternya.
“Mirip-mirip dengan saya yang suka baca buku. Sebelum diajak dalam film ini, saya sudah bukunya, sehingga saat diajak langsung mau,” jelas Putri Marino.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar