Logo Sulselsatu

Crosser Astra Honda Delvintor Semakin Percaya Diri Mampu Taklukan MXGP Galicia Spanyol

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 16 Mei 2024 14:00

Crosser andalan PT Astra Honda Motor (AHM) Delvintor Alfarizi. Foto: Istimewa.
Crosser andalan PT Astra Honda Motor (AHM) Delvintor Alfarizi. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, JAKARTA – Persaingan dalam ajang FIM Motocross World Championship (MXGP) kembali bergulir. Crosser andalan PT Astra Honda Motor (AHM) Delvintor Alfarizi siap menunjukan aksi impresifnya.

Turun dalam putaran keenam MXGP dengan menunggangi CRF250R, Delvintor akan beraksi di sirkuit Municipal Jorge Prado, Lugo, Galicia, Spanyol pada 11-12 Mei 2024 bersama JM Racing Astra Honda.

Dalam setiap putaran yang diikuti, Delvintor selalu menunjukan perkembangan positif. Pada putaran Portugal yang berlangsung akhir pekan lalu, dalam dua kali persaingan di kelas MX2 yang diikutinya, pemuda kelahiran Jakarta ini mampu finish di posisi ke-21, satu tingkat dibawah posisi perolehan poin.

Baca Juga : Asmo Sulsel Sukses Gelar Safety Riding Competition 2025 di Makassar

Proses ini pun membuat Delvintor semakin percaya diri untuk bersaing dengan 37 crosser dunia di kelas MX2 MXGP Galicia, Spanyol.

“Galicia menjadi putaran ketiga yang saya ikuti di musim ini. Setelah kembali dari Portugal, saya sempat berlatih bersama tim di Belgia, sehingga saya pun lebih siap baik secara fisik dan performa. Saya sangat menantikan balap di akhir pekan ini untuk mendapatkan hasil terbaik di Galicia,” ujar Adel, sapaan akrab Delvintor.

Balapan MXGP akhir pekan ini merupakan gelaran pertama kalinya di Galicia, Lugo, Spanyol.

Baca Juga : Media Exploration Asmo Sulsel Jajal Fitur dan Teknologi Terbaru New Honda PCX160

Persaingan Adel dengan crosser-crosser dunia di kelas MX2 dimulai dalam sesi kualifikasi pada Sabtu (11/5) jam 21:35 WIB, sementara untuk balapan akan digelar dua kali yang dilaksanakan pada hari Minggu (12/5) jam 18:15 WIB dan 21:10 WIB.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi13 Mei 2025 19:39
Pemerataan Ekonomi Nasional, Holding Ultra Mikro BRI Jangkau Jutaan Pelaku Usaha dan Nasabah Tabungan
SULSELSATU.com, JAKARTA – Kehadiran Holding Ultra Mikro (UMi) yang terdiri dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk sebagai induk, bersama PT Per...
Pendidikan13 Mei 2025 17:26
Networking Session Kalla Institute Bantu Bisnis Mahasiswa Lebih Matang
Tim Inkubator Kalla Institute kembali melanjutkan komitmennya dengan mengadakan Networking Session Bersama Praktisi Hebat! “From the field to your f...
Berita Utama13 Mei 2025 14:56
Kunjungan Dirjen Cipta Karya ke IPAL Losari, Dirut PDAM Hamzah Ahmad Tegaskan Komitmen dan Harap Kepastian Legalitas Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kunjungan kerja Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Dewi Chomistria...
Bisnis13 Mei 2025 13:23
Toyota Spectacular Package, Beli Mobil Toyota Bisa Bawa Pulang Motor Gratis
Kalla Toyota menghadirkan program spesial Toyota Spectacular Package selama Mei....