Logo Sulselsatu

Dijemput Forkopimda, OPD dan Tokoh Masyarakat, Zudan: Terima Kasih Sambutan Hangatnya

Asrul
Asrul

Minggu, 19 Mei 2024 20:15

Zudan Arif Fakrulloh tiba di Makassar usai diberi amanah menjabat Pj Gubernur Sulsel. ist
Zudan Arif Fakrulloh tiba di Makassar usai diberi amanah menjabat Pj Gubernur Sulsel. ist

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Prof Zudan Arif Fakrulloh menyampaikan terima kasih kepada seluruh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sulsel, pimpinan OPD lingkup Pemprov Sulsel, pimpinan DPRD Sulsel, para Bupati dan Wali Kota se-Sulsel, dan seluruh tokoh masyarakat serta tokoh agama di Provinsi Sulsel atas penjemputan yang begitu hangat dan meriah.

“Pertama-tama saya bersama istri mengucapkan terima kasih atas sambutan hangatnya. Alhamdulillah semoga ini menjadi berkah bagi kita semuanya dan langkah kita semua ke depan mendapat rahmat dan ridho Allah SWT,” tutur Prof Zudan kepada awak media, di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Minggu (19/5/2024).

“Sekali lagi terima kasih banyak atas sambutan yang hangat, sambutan yang meriah dari seluruh Forkopimda yang hadir, tokoh-tokoh masyarakat, para kepala OPD, para bupati, hadir juga pimpinan DPRD. Terima kasih banyak ini membesarkan hati saya bersama istri untuk bekerja di Sulawesi Selatan,” lanjutnya.

Baca Juga : Berpihak ke Petani, Prof Zudan Diganjar Anugerah Perkebunan 2024

Prof Zudan merasa begitu semangat memulai bekerja pasca pelantikan hari Jumat, 17 Mei 2024 kemarin. Bahkan katanya, sudah melakukan rapat bersama Penjabat Sekda Sulsel, para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, di Mess Pemprov Sulsel, Jakarta Pusat.

“Bismillahirrahmanirrahim, kita mulai bekerja untuk melayani masyarakat di Sulawesi Selatan. Kita sudah mulai bekerja di hari Jumat sudah habis pelantikan, kita langsung rapat dengan Pak Sekda dengan kepala OPD, dilanjutkan kemarin di hari Sabtu (18 Mei 2024),” ungkap Prof Zudan.

Sementara agenda pertama berkantor di Kantor Gubernur Sulsel, Jl. Urip Sumoharjo Makassar, ia akan langsung memimpin apel pagi sekaligus memperingati Hari Kebangkitan Nasional (HKN).

Baca Juga : Pimpinan DPRD Sulsel Apresiasi Prof Zudan Atas Penghargaan Dari Mendagri

“Besok mulai berkantor di hari pertama di Sulawesi Selatan, dan dibuka melalui upacara Hari Kebangkitan Nasional,” ujarnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik17 Oktober 2024 15:16
Tidak Terdaftar di KPU, Lembaga Survei Pilkada Dilarang Rilis Hasil
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Jelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024, hasil survei terkait elektabilitas bakal pasangan calon bermunculan. N...
Nasional17 Oktober 2024 15:00
Herindra Sah jadi Kepala BIN Gantikan Budi Gunawan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Muhammad Herindra resmi menjabat sebagai Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) menggantikan Budi Gunawan. Keputusan pen...
Metropolitan17 Oktober 2024 14:40
Makassar Diharap Jadi Terbaik di TP2DD 2025
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pjs Wali Kota Makassar Andi Arwin Azis membuka secara resmi High Level Meeting Tim Percepatan dan Perluasan Digitalis...
Metropolitan17 Oktober 2024 14:36
HUT Sulsel 355, Pjs Wali Kota Makassar Meriahkan Fashion Show
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis hadiri opening ceremony Hari Ulang Tahun (HUT) ke 355 Sulawesi Selatan yang d...