Logo Sulselsatu

Mulai Tampil ke Publik, Rudal Minta Dukungan Kader NasDem Tatap Pilwali Makassar

Asrul
Asrul

Minggu, 26 Mei 2024 00:39

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bakal Calon Wali Kota Makassar, Rusdin Abdullah melakukan kunjungan Silaturahmi dengan keluarga besar pengurus DPD NasDem Makassar, berlangsung di Aula Kantor DPW NasDem Sulsel di Jalan Tanjung Bunga Makassar, Sabtu (25/05/2023).

Kehadiran Rudal, akronim Rusdin Abdullah diterima langsung ketua DPD Makassar Andi Rachmatika Dewi alias Cicu disambut dengan penuh kekeluargaan oleh caleg NasDem Makassar terpilih bersama rarusan pengurus partai NasDem Daerah Pemilihan Makassar II, Wajo, Ujung Tanah, Tallo, dan kecamatan Bontoala dan Makassar V Mariso, Mamajang, dan Tamalate.

Rusdin Abdullah dihadapan kader NasDem menyampaikan ucapan terima kasihnya telah disambut penuh keakraban dan keluarga di Partai NasDem.

Baca Juga : Diantar 4 Partai Pengusung, Seto-Rezki Jadi Pendaftar Pertama di KPU Makassar

“Terima kasih untuk kakak-kakak semua untuk sambutan hangat dan kekeluargaannya malam ini. Dalam politik, kita ini sebagai calon tidak ada apa-apanya tanpa dukungan Kakak Kakak semua,” kata Rudal mengawali sambutannya.

Kemudian Cicu sapaan Andi Rachamatika Dewi mengungkapkan, Rudal bukanlah orang baru di NasDem. Pengusaha ternama ini adalah bagian keluarga partai NasDem karena ikut berjuang bersama saat pemilihan Wali Kota Pada 2020 yang mengusung Danny – Fatma.

“Pak Rudal Sudah hadir bersama kita. Rudal bukanlah orang baru di NasDem, dia bagian keluarga partai NasDem ikut berjuang bersama ADAMA pada pilwali sebelumnya,” kata Cicu.

Baca Juga : 20 Ribu Relawan dan Parpol Koalisi Akan Meriahkan Deklarasi Seto-Rezki

Selain Cicu, hadir dalam silaturahmi tersebut anggota Fraksi NasDem Kota Makassar, diantaranya, Irwan Djafar, Mario David, Supratman, dan Ari Ashari Ilham.

Sekadar informasi, nama Rusdin Abdullah memang menjadi salah satu figur yang diprioritaskan akan diusung dalam Pilwali Makassar 2024.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...